Kepergian Lionel Messi dari Barcelona Diprediksi Bisa Membuat Level Tim di Liga Champions Turun

- 25 November 2021, 11:30 WIB
Lionel Messi yang hengkang dari Barcelona.
Lionel Messi yang hengkang dari Barcelona. /REUTERS/Gonzalo Fuentes

PR TASIKMALAYA - Sangat tepat untuk mengatakan bahwa kehilangan Lionel Messi telah memberikan pukulan keras untuk Barcelona, dengan kepergiannya ke PSG membuat Barca kesulitan menemukan permainan terbaiknya.

Fakta menyebutkan bahwa Barcelona berada dalam bahaya, kehilangan kesempatan melaju ke babak 16 besar Liga Champions untuk pertama kalinya, setelah kepergian Messi.

Sepanjang era Messi di Barcelona, tidak diragikan lagi bahwa Barca adalah klub yang sangat menakutkan di Liga Champions dan salah satu klub pemburu gelar terbaik pada saat itu.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari MARCA, Messi memenangkan empat kali juara Liga Champions bersama Barcelona, jika mereka gagal mencapai babak sistem gugur, itu akan menjadi sesuatu yang menyakitkan.

Baca Juga: Tanggal Tayang Belum Dikonfirmasi, Jung Hae In dan Ji Chang Wook Jadi Bintang Tamu House On Wheels Season 3

Dengan lima pertandingan yang dimainkan di grup E, Barcelona hanya memiliki tujuh poin dari lima pertandingan.

Meskipun mereka saat ini berada di urutan kedua, mereka harus menang di matchday terakhir untuk mempertahankan nasib mereka di Liga Champions.

Pada matchday terakhir di Liga Champions Barca tidak bisa semudah itu, karena mereka akan menghadapi Bayer Munich yang sedang on fire.

Baca Juga: Iming-imingi Kenaikan Gaji dan Janjikan Kuliah, Pengusaha ini Cabuli Karyawannya

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu

Sumber: Marca


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah