Usai Kontroversi Hawk-Eye, Kevin Sanjaya Kembali Sebut BWF Tidak Adil: Kami seperti Robot

- 23 November 2021, 20:15 WIB
Kevin Sanjaya mengkritik BWF dengan menyebutnya tidak adil, terkait dengan jadwal bertanding hingga sebut dirinya dianggap robot.
Kevin Sanjaya mengkritik BWF dengan menyebutnya tidak adil, terkait dengan jadwal bertanding hingga sebut dirinya dianggap robot. //Instagram/@kevin_sanjaya

PR TASIKMALAYA - Kevin Sanjaya dan Marcus Godeon atau The Minions melancarkan kritikan dengan menyebut Badminton World Federation (BWF) tidak adil terkait jadwal bertanding.

The Minions, terutama Kevin Sanjaya menyebut keputusan BWF tidak adil yang membuatnya harus bertanding di Indonesia Open 2021 pada hari Selasa, 23 November 2021.

Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon menganggap BWF tidak adil karena keduanya baru saja turun pada final Indonesia Masters 2021 pada minggu lalu.

Namun Kevin Sanjaya dan Marcus Gideon harus kembali bertanding pada hari Selasa ini, sesuai jadwal dari BWF. 

Baca Juga: Raffi Ahmad Silaturahmi ke Ustadz Hanan Attaki hingga Disorot Irwansyah

Di sisi lain, biasanya BWF memberi kesempatan finalis turnamen sebelumnya untuk beristirahat dan menjadwalkan mereka tanding pada hari Rabu, atau penyisihan hari kedua.

Sayangnya kebijakan itu tidak berlaku di Indonesia Badminton Festival karena pemain disebut tidak pindah negara seperti halnya tur Eropa lalu.

Kebijakan yang berlaku pun akhirnya membuat The Minions yang berada di Pool atas atau unggulan pertama turun pada hari selasa ini.

Baca Juga: NASA Luncurkan Alat Ini untuk Cegah Asteroid Besar Menabrak Bumi di Masa Depan

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA Instagram @bwf.official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x