Mangprang! Persib Pastikan Lolos ke Final Bertemu Persija di Piala Menpora 2021

- 20 April 2021, 07:05 WIB
Persib Bandung pastikan lolos ke babak final melawan Persija Jakarta.
Persib Bandung pastikan lolos ke babak final melawan Persija Jakarta. /Twitter/@persib

Dado harus dibawa ke rumah sakit terdekat untuk pemeriksaan lebih lanjut.

"Minta doanya dari semua, semoga Dedi lekas pulih. Saat ini sedang dilakukan pemeriksaan bagian kepala. Untuk kesadarannya sudah membaik," kata dr. Alvin Wiharja selaku dokter tim dikutip Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dari laman Persib, Selasa, 20 April 2021.

Baca Juga: Hibur Para Pengunjung, Urlight Entertaintment Gebyarkan ‘Ngabuburit’ di Kota Tasikmalaya

Pada pertandingan Persib Bandung vs PS Sleman, berkali-kali penyerang Persib mengancam gawang pasukan Elang Jawa tersebut.

Begitu juga PS Sleman yang sama-sama main ngotot akhirnya berhasil membobol terlebih dahulu gawang Persib yang dijaga I Made Wirawan.

Serangan Persib Bandung pun baru membuahkan gol di menit ke-84 oleh sundulan keras Ezra Walian.

Baca Juga: McDonald's Merilis Paket Menu Baru Hasil Kolaborasi Dengan BTS

Pada pertandingan Persib Bandung vs PS Sleman juga, wasit sering mengeluarkan kartu.

Pada menit ke-65 wasit harus memberikan kartu merah kepada Fabiano Beltrame, eks pemain Persib Bandung, sehingga PS Sleman hanya bermain 10 orang.

Sejauh ini, Persib Bandung adalah salah satu tim yang bermain di turnamen Piala Menpora 2021 menjadi tim yang produktif.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Persib Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah