Jeddah Street Circuit, Sirkuit Jalan Raya Tercepat Dalam Sejarah Balap Mobil F1 di Arab Saudi

- 18 Maret 2021, 20:03 WIB
Sirkuit jalan raya tercepat balap mobil F1 di Arab Saudi yang memiliki 27 tikungan, dibangun dikelilingi Laguna dan mengitari Laut Merah.*
Sirkuit jalan raya tercepat balap mobil F1 di Arab Saudi yang memiliki 27 tikungan, dibangun dikelilingi Laguna dan mengitari Laut Merah.* /Twitter.com/@F1

PR TASIKMALAYA – Arab Saudi siap menggelar ajang balap mobil F1 mulai tanggal 3 hingga 5 Desember 2021 mendatang.

Sirkuit F1 ini berlokasi di daerah Corniche yang 12 km dari pusat kota Jeddah, Arab Saudi, yang mengitari Laut Merah dan mengelilingi laguna.

Memiliki panjang hingga 6.175 km dengan 27 tikungan, sirkuit jalan raya Jeddah akan menjadi sirkuit terpanjang kedua dalam kalender F1 tahun ini.

Baca Juga: Sentil KPK atas Pembelian Lahan 70 Hektare oleh Anies Baswedan, Gun Romli: Aneh Sangat Lambat, Ada Apa?

Sirkuit ini juga menjadi sirkuit jalan raya tercepat dengan kecepatan rata-rata 250 km/jam yang dicoba dalam simulasi.

Ajang balapan akan dilakukan pada malam hari dengan dukungan lampu sorot, seperti di Bahrain, Singapura, dan Uni Emirat Arab.

Sirkuit ini dikembangkan dengan kerjasama antara Tilke GmbH & Co. KG dan tim Formula 1 Motorsport yang dipimpin oleh Ross Brawn.

Baca Juga: Ikuti Vaksinasi Covid-19 Bagi Lansia di Jabodetabek, Berikut Persyaratan dan Jam Layanannya

Sirkuit ini tidak seperti sirkuit jalan raya lainnya, karena menggunakan jalan yang ada sebanyak mungkin, namun tetap memiliki karakter yang cepat.

“Selalu sangat menarik untuk merilis detail sirkuit baru dan Sirkuit jalan Jeddah tidak terkecuali,” kata Ross Brawn Manajer tim Formula 1 Motorsport sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman F1.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: F1


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x