Girona Tekuk Real Madrid dengan Skor 4-2, Quatrick Castellanos Jadi Mimpi Buruk Los Blancos

26 April 2023, 08:44 WIB
Ilustrasi - Real Madrid kalah melawan Girona dalam La Liga 2022/2023 dengan skor 2-4. /REUTERS/VINCENT WEST/

PR TASIKMALAYA - Real Madrid harus mengakui keunggulan Girona dalam lanjutan La Liga musim 2022/2023 dengan skor telak 2-4 di Stadion Municipal de Montilivi, Rabu, 26 April 2023.

Gol Girona itu dicetak oleh pemain Valentin Castellanos yang melakukan quatrick ke gawang Real Madrid dini hari tadi.

Kemenangan Girona membuat Real Madrid gagal mendapatkan tiga poin penuh dan gagal mengejar puncak klasemen.

Setelah berhasil menaklukkan Real Madrid, posisi Girona naik menjadi 9 klasemen sementara La Liga dengan 41 poin. Sedangkan Real Madrid tetap berada di urutan kedua dengan raihan 65 poin.

Baca Juga: Info Kota Tasikmalaya: Waktu Salat dan Kumandang Adzan Hari Ini, Rabu 26 April 2023

Dalam laga tersebut, sebenarnya Real Madrid berhasil menguasai lapangan. Data statistik menunjukkan bahwa anak asuh Ancelotti memiliki 71 persen penguasaan bola.

Hal itu membuat Girona hanya bermain bertahan selama pertandingan berjalan. Sayangnya, Los Blancos kalah dalam menerapkan strategi di laga tadi pagi.

Girona memanfaatkan serangan balik untuk menggempur Real Madrid yang terus menyusun penyerangan namun tak kunjung membuahkan hasil.

Baca Juga: 4 Drama Korea Tayang Mei 2023, Yuk Cek Tanggal Rilisnya

Pada awal laga, Real Madrid nyaris mencetak angka dari kaki para pemainnya. Namun upaya tersebut gagal dimaksimalkan oleh Federico Valverde dan kawan-kawan.

Akan tetapi sang tuan rumah tak tinggal diam. Mereka melakukan serangan balik yang mematikan. Hasilnya pada menit ke-12 Castellanos berhasil menjebol gawang Andriy Lunin dan mengubah skor menjadi 1-0.

Seperti merasa tak puas, lagi-lagi pada menit ke-24 striker andalan Girona itu kembali mencatatkan namanya di papan skor. Gol yang ia buat menambah keunggulan Girona menjadi 2-0.

Baca Juga: IMPOSSIBLE! Perbedaan Tes IQ Gambar Ini Ada 3, tapi si Jeli Menemukan Hanya 2 Perbedaan Saja

Pertandingan semakin seru menjelang akhir babak pertama. Menir ke-34 tandukan kepala Vinicius Junior memperkecil jarak menjadi 2-1.

Tim yang berada di poisisi ke-2 di La Liga berusaha untuk membalikkan keadaan. Akan tetapi Girona lebih dulu memperlebar jarak skor.

Castellanos yang menerima umpan Yan Couto di sisi kanan pertahanan Madrid melakukan first time yang cantik. Skor pun berubah kembali menjadi 3-1.

Baca Juga: Demon Slayer Season 3: Bagaimana Gyokko Menemukan Lokasi Rahasia Desa Ahli Pedang? Begini Penjelasannya

Menit ke-62, Castellanos yang sudah tampil lebih percaya diri kembali menambah gol.

Striker itu dalam pertandingan ini benar-benar menjadi momok menakutkan bagi Los Blancos. Dia mencetak gol keempat yang membuat skor menjadi 4-1.

Baca Juga: Simak Preview The Good Bad Mother Episode 1 yang Tayang BESOK, Ada Spoiler hingga Link Nonton!

Melihat timnya dibantai oleh Girona, Ancelotti memutar otak untuk membuat strategi baru. Ancelotti memasukkan Lucas Vasquez dan menggantikan Dani Carvajal di menit 79.

Usaha tersebut ternyata berhasil mengubah skor menjadi 4-2 melalui kerjasama apik antara Vinicius dan Vasquez. Hingga akhir pertandingan, skor tetap sama dan Girona berhasil mengamankan tiga poin.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler