Hasil Chelsea vs Arsenal di EPL: The Gunners Permalukan Tuan Rumah

21 April 2022, 04:01 WIB
Bukayo Saka menutup gol kemenangan Arsenal dari Chelsea dalam lanjutan Liga Primer Inggris pada 20 April 2022, Rabu waktu setempat. /REUTERS/

PR TASIKMALAYA - Liga Primer Inggris (EPL) menyajikan laga bigmatch bertajuk Derby London, antara Chelsea menjamu Arsenal.

Bigmatch Derby London antara Chelsea menjamu Arsenal berlangsung di Stamford Bridge pada 20 April 2022, Rabu waktu setempat.

Chelsea saat ini berada di peringkat ketiga klasemen EPL dengan perolehan 62 poin, atau unggul delapan poin di atas Arsenal.

Arsenal akan berusaha mencuri tiga poin di kandang Chelsea, untuk menggusur Spurs dari zona Liga Champions.

Baca Juga: Teori Doctor Strange 2 Jadi Bahan Dasar WandaVision Season 2

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Premier League, The Gunners terlebih dulu unggul pada menit ke-13 melalui Eddie Nketiah.

Kesalahan Andreas Christensen mengantisipasi umpan lambung Nuno Tavares, dimanfaatkan oleh Eddie Nketiah untuk menyarangkan bola ke gawang Edouard Mendy.

Empat menit berselang, tuan rumah membalas lewat sepakan kaki kanan Timo Werner yang gagal dibendung Aaron Ramsdale.

Hanya butuh sepuluh menit, pasukan Mikel Arteta kembali unggul 2-1 berkat Emile Smith Rowe.

Baca Juga: 10 Hal Ini Bakal Dinantikan di Film Doctor Strange in the Multiverse of Madness, Salah Satunya America Chavez

Smith Rowe melepaskan sepakan ke sudut kanan bawah gawang Mendy, usai mendapat umpan dari Martin Odegaard.

Chelsea kembali menyamakan skor jadi 2-2 pada menit ke-32 melalui sang kapten, Cesar Azpilicueta.

Azpilicueta melepaskan sepakan ke sudut kiri bawah gawang Ramsdale, setelah menyambut umpan lambung dari Mason Mount.

Paruh pertama berakhir sama kuat 2-2.

Baca Juga: 2 Judul Film Korea yang Ikut Serta di Festival Film Cannes 2022

Di babak kedua, Eddie Nketiah mencetak gol keduanya sekaligus membuat Arsenal unggul 3-2.

Bola rebound dari Azpilicueta diambil pemain asal Inggris itu, sebelum mengarahkannya ke sudut kiri bawah gawang Mendy.

Chelsea berusaha menyamakan skor delapan menit kemudian, tetapi sepakan dari Marcos Alonso dapat diblok lini pertahanan Arsenal.

Di penghujung laga, tuan rumah justru mendapat petaka saat Azpilicueta melakukan pelanggaran di kotak terlarang.

Baca Juga: Drama Baru Kim Woo Bin Disorot, Our Blues Perlihatkan Indahnya Pulau Jeju

Bukayo Saka yang menjadi eksekutor sukses menaklukkan Mendy, dan menutup kemenangan 4-2 Arsenal atas Chelsea.

Hasil ini membuat Granit Xhaka dan kawan-kawan kini mengoleksi 57 poin, dan menjaga peluangnya tampil di Liga Champions musim depan.

Sementara Chelsea tertahan di peringkat ketiga klasemen EPL.

Berikut line up pemain Chelsea dan Arsenal.

Baca Juga: Airlangga Hartarto Beri Kemudahan Santri Ponpes Suryalaya Jadi Entrepreneur

Chelsea (3-4-1-2): E. Mendy; M. Sarr: Christensen (T. Silva 46'): Azpilicueta; M. Alonso (H. Ziyech 81'): Loftus-Cheek: N. Kante: R. James; M. Mount; T. Werner: R. Lukaku (Havertz 60').

Arsenal (4-2-3-1): Ramsdale; Tavares: Gabriel: Holding: B. White; G. Xhaka: M. Elneny; Smith Rowe (C. Soares 75'): Odegaard: B. Saka (Lacazette 90 +5'); Nketiah (Martinelli 70').

Editor: Gani Kusumanegara

Sumber: Premier League

Tags

Terkini

Terpopuler