Kalah dari Slovakia, Pelatih Belgia Legowo Soal Keputusan Wasit

- 18 Juni 2024, 11:07 WIB
Pemain Belgia Romelu Lukaku merayakan golnya bersama rekan satu timnya yang kemudian dianulir pada laga Belgia vs Slovakia di Frankfurt Arena, Frankfurt, Jerman, 17 Juni 2024.
Pemain Belgia Romelu Lukaku merayakan golnya bersama rekan satu timnya yang kemudian dianulir pada laga Belgia vs Slovakia di Frankfurt Arena, Frankfurt, Jerman, 17 Juni 2024. /Reuters/Lee Smith/

PR TASIKMALAYA - Tim besar Belgia harus takluk atas tim non unggulan Slovakia 0-1 dalam pertandingan pertama fase grup Euro 2024 pada 17 Juni lalu.

Pelatih Belgia Domenico Tedesco tidak mau ambil pusing atas kekalahan ini, serta tidak mau menyalahkan kepemimpinan wasit sepenuhnya.

"Kami harus mempercayai wasit. Saya percaya pada VAR. Jika mereka memutuskan itu handball, kami harus menerimanya," kata Domenico Tedesco setelah pertandingan.

"Saya tidak ingin menyalahkan siapapun. Anda harus yakin bahwa kami akan membicarakan banyak hal, namun kami akan melakukannya secara internal dan bukan melalui media," ucap dia.

Baca Juga: Menang Atas Belgia, Slovakia Bisa Berpotensi Jadi Kuda Hitam

Sebagaimana dilansir dari ANTARA, Belgia alami kekalahan pertama setelah 15 pertandingan terakhir mereka jalani tanpa menelan hasil negatif.

Belgia selalu tampil perkasa saat memasuki kualifikasi, namun ketika berada di turnamen selalu menemui jalan buntu. Walaupun ia mengakui jika timnya akan kalah suatu saat. 

“Saya tahu kami akan kalah suatu hari nanti, tapi sayangnya itu terjadi hari ini. Sejujurnya tidak banyak yang bisa saya katakan kepada tim," katanya.

Melawan Rumania dalam pertandingan kedua fase grup pada 23 Juni, Tedesco ingin Belgia tampil all out meskipun Rumania menang atas Ukraina di laga sebelumnya.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah