Resmi Umumkan Pensiun dari MotoGP, Valentino Rossi: Ini Momen yang Sangat Menyedihkan

6 Agustus 2021, 06:16 WIB
Valentino Rossi melakukan konferensi pers khusus perihal rencananya untuk pensiun dari MotoGP setelah musim ini berakhir. /Instagram/ @valeyellow46

PR TASIKMALAYA - Juara dunia MotoGP asal Italia, Valentino Rossi telah mengumumkan akan mengakhiri karirnya atau pensiun di dunia balap motor.

Valentino Rossi yang dijuluki The Doctor akan pensiun setelah terjun di dunia MotoGP selama 25 tahun.

Valentino Rossi mengumumkan bahwa dirinya akan pensiun dari MotoGP pada akhir tahun 2021.

Baca Juga: Turun ke Jalan Pakai Bikini, Dinar Candy Terancam Hukuman Maksimal 10 Tahun Penjara

Pengumuman mengenai pensiun tersebut dilakukan menjelang Grand Prix Michelin di Styria.

Valentino Rossi melakukan konferensi pers khusus pada Kamis, 5 Agustus 2021, pukul 16:15 waktu setempat.

Setelah meraih tujuh kejuaraan Dunia kelas utama, Valentino Rossi mengumumkan bahwa musim ini akan menjadi musim terakhir baginya.

Baca Juga: Dituding Lakukan Pelecehan di Instagram, Niko Al Hakim Ngaku Sudah Kelewatan dan Meminta Maaf

Valentino Rossi akan pensiun setelah memecahkan rekor 89 kemenangan kelas utama sejak tahun 1996.

Terdapat total 235 kali Valentino Rossi telah berdiri di podium selama mengikuti MotoGP.

"Saya mengatakan saya akan mengambil keputusan untuk tahun depan setelah liburan musim panas, dan saya memutuskan untuk berhenti di akhir musim," ungkap Valentino Rossi dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman resmi MotoGP.

Baca Juga: Habiskan Puluhan Juta hingga Rela Ditusuk 18.000 Kali saat Transplantasi Rambut, Kevin Aprilio: Nggak Natural

Pengumuman mengenai masa pensiunnya merupakan momen yang sedih bagi Valentino Rossi.

“Sayangnya ini akan menjadi setengah musim terakhir saya sebagai pembalap MotoGP dan itu sulit. Ini adalah momen yang sangat menyedihkan karena sulit untuk mengatakan dan mengetahui bahwa tahun depan saya tidak akan balapan dengan motor," ujarnya.

Menjalani karirnya selama mengikuti kejuaraan MotoGP membuat dirinya merasa menyenangkan.

Baca Juga: Terawang Masa Lalu Haters Ayu Ting Ting, Jeng Nimas Ungkap Ada Pertengkaran hingga Rasa Trauma

Valentino Rossi menikmati perjalanan karirnya selama menjadi pembalap MotoGP.

"Tahun depan, hidup saya akan berubah. Tapi itu luar biasa, saya sangat menikmatinya, ini adalah perjalanan yang sangat panjang dan itu sangat- sangat menyenangkan." ungkap Rossi.

"Sudah 25, 26 tahun di Kejuaraan Dunia, jadi ini hebat," lanjutnya.

Baca Juga: Mulai dari Margin Wieheerm hingga Indra Bekti Tak Mau Ketinggalan Ucapkan Selamat Ultah untuk Lesti Kejora

Selama menjadi pembalap MotoGP, Valentino Rossi mengungkapkan bahwa banyak momen berharga yang tidak terlupakan.

"Saya memiliki momen tak terlupakan dengan semua orang saya, orang-orang yang bekerja untuk saya, jadi saya tidak punya banyak hal untuk dikatakan! Hanya ini," tuturnya.

Pembalap asal Italia berusia 42 tahun tersebut akan menghabisi masa terakhirnya di MotoGP bersama tim Petronas Yamaha SRT.

Baca Juga: Bongkar Lokasi Uang Akidi Tio Rp2 Triliun, Denny Darko: Uangnya Ada di...

Pada tahun 2022, Valentino Rossi akan fokus terhadap brand MotoGP barunya bernama Aramco Racing Team VR46.***

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: MotoGP

Tags

Terkini

Terpopuler