Bangun Sekolah Berkuda di Desa Guna Cetak Bibit Atlet, Khofifah: Semoga Jadi Referensi Daerah Lain

- 25 Oktober 2020, 13:15 WIB
Khofifah Indar Parawansa dalam peresmian kembali destinasi wisata Gunung Bromo pada Jumat, 28 Agustus 2020.*
Khofifah Indar Parawansa dalam peresmian kembali destinasi wisata Gunung Bromo pada Jumat, 28 Agustus 2020.* /Instagram/khofifah.ip

PR TASIKMALAYA - Di Desa Kalidawir, Kecamatan Tanggulangin, Sidoarjo terdapat sekolah berkuda serta memanah yang juga merupakan destinasi wisata edukasi, olah raga dan area bermain, dibukanya sekolah Berkuda dan Memanah ini untuk mencetak bibit atlet dari pelosok desa.

Pada Sabtu, 24 Oktober 2020, Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa telah meresmikan wisata olah raga yang lokasinya tidak jauh dari Lumpur Lapindo.

Dalam peresmiannya Khofifah juga meninjau stand yang memamerkan produk-produk unggulan khas Sidoarjo.

Baca Juga: Kota Bandung Catat 43 Nakes Positif Covid-19, Dinkes: Semuanya Sudah Lakukan Isolasi Mandiri

Menurut Khofifah, Olahraga Berkuda dan Panahan yang identik dengan kegiatan mahal ini tidak pernah terbayangkan sebelumnya karena berada di Desa yang akses kendaraaanya tidak mudah.

"Saya tidak membayangkan anak anak dengan pakaian yang menurut saya ini standart bagi mereka yang terbiasa untuk olah raga berkuda," ujarnya seusai meresmikan wahana ini, Sabtu 24 Oktober 2020 dikutip Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dalam RRI.

Khofifah menambahkan, Desa Kalidawir ini memiliki potensi yang bisa di eskplor dengan adanya wahana yang dibangung dari inisiasi dari Asosiasi Pengusaha Desa bisa membangun inovasi dan kreatifitas.

Baca Juga: Pandemi Sebabkan Anak-Anak Rentan Stres, Psikolog: Yakinkan Covid-19 Akan Berakhir

"Mudah-mudahan ini bisa menuai sukses, dan bisa terus dikembangkan, bahkan berikutnya ini akan bisa menjadi referensi bagi Desa-Desa yang lain," katanya.

Banyak wisata yang sudah dikembangkan di Desa, bagaimana wisata tersebut dibangun dari pemikiran masyarakat, yang paling luar biasa adalah adanya keterlibatan anak muda dari Desa.

"Lalu ingin menjadikan Desa itu sesuatu, dan pikiran pikiran inovasi itu, kebetulan yang kita lihat hari ini, area wisata edukasi berkuda dan memanah," terangnya.

Baca Juga: Akan Pensiun, Kemenangan Khabib di UFC 254 Dapat Ucapan Selamat dari Cristiano Ronaldo

Kedepannya wisata di Desa Kalidawir ini akan ditambah wahana lainnya seperti wisata air, wisata agro serta wisata bagaimana cara menanam padi.

"Mereka harus PD (percaya diri) bahwa dari Desa bisa membuka lapangan pekerjaan, mereka harus PD dari Desa mereka bisa menginisiasi sesuatu," tandasnya.

"Saya rasa ini biaa Go Global, karena dua jenis olah raga yang disiapkan disini adalah olah raga olimpiade," tambahnya.***

 

Editor: Tita Salsabila

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x