Covid-19 Gentayangan Lagi, 500 Orang Terinfeksi di Jakarta

- 28 Desember 2023, 11:21 WIB
Ilustrasi - Pemberlakuan vaksin Covid-19.
Ilustrasi - Pemberlakuan vaksin Covid-19. /Unsplash/Mufid Majnun

PR TASIKMALAYA - Wabah Covid-19 mulai gentayangan lagi, Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta mulai ingatkan kepada masyarakat yang hendak melakukan aktifitas di luar ruangan.

Mengenai Covid-19 hadir lagi, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta Ani Ruspitawati mengatakan jika wabah itu karena memasuki pancaroba.

"Jadi siklus sekarang sedang naik mungkin karena musim, pancaroba dan lain-lain, tapi tidak perlu takut beraktivitas, yang penting tetap waspada saja," kata dia.

Ia menyebut, kasus aktif Covid-19 untuk wilayah Jakarta sebanyak 517 orang. Tren ini akan terus naik hingga pertengahan Januari 2024.

Baca Juga: Ada 26 Ruas Jalan di Jakarta Bakal Ditutup pada Malam Tahun Baru, Cek Lokasinya di Sini!

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA, dari jumlah tersebut, 300 kasus menjalani proses isolasi mandiri (isoman).

Sementara sisanya menjalani perawatan di rumah sakit yang dituju, dalam rangka penanganan Covid-19.

"Lebih banyak isoman, karena tidak terlalu berat gejalanya, kebanyakan ringan. Kita harapkan tren ini di pertengahan Januari turun lagi," ucap Ani.

Ani melaporkan, kasus kematian akibat wabah Covid-19 sampai dengan 26 Desember 2023 sebanyak 16 kasus. Angka ini mengalami kenaikan dibandingkan sebelumnya yakni tiga kasus.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x