Jumlah Debat Capres-Cawapres Dianggap Kurang, Timnas AMIN: Bisa Beberapa Kali

- 14 Desember 2023, 10:12 WIB
Capres nomor urut satu Anies Baswedan (kanan), Capres nomor urut dua Prabowo Subianto (tengah), Capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo (kiri) beradu gagasan dalam debat perdana Capres dan Cawapres 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023). Debat perdana tersebut mengangkat topik pemerintahan, hukum HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, serta peninngkatan layanan publik dan kerukunan warga.
Capres nomor urut satu Anies Baswedan (kanan), Capres nomor urut dua Prabowo Subianto (tengah), Capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo (kiri) beradu gagasan dalam debat perdana Capres dan Cawapres 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023). Debat perdana tersebut mengangkat topik pemerintahan, hukum HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, serta peninngkatan layanan publik dan kerukunan warga. /Antara/Galih Pradipta/

PR TASIKMALAYA - Acara debat Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) Pemilu 2024 sesi pertama sudah selesai dilaksanakan. Kini ketiga pasangan calon mulai melakukan kampanye sebelum sesi kedua dimulai pada 22 Desember 2023 mendatang. 

Mengenai debat capres cawapres Pemilu 2024, juru bicara Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) yakni Angga Putra Fidrian mulai memaparkan tanggapannya terkait hal tersebut. 

Dalam keterangannya, Angga menyoroti jumlah kegiatan debat Capres Cawapres tersebut, yang menurutnya bisa dilakukan beberapa kali.

"Seharusnya debat bukan hanya lima kali tapi bisa beberapa kali," kata Angga pada 13 Desember 2023 seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara.

Baca Juga: Timnas AMIN Sindir Paslon Bagi-bagi Makanan, Lebih Pilih Fokus Tonjolkan Program Kerja

Bukan tanpa alasan, hal itu disampaikan karena menurutnya debat Capres Cawapres merupakan tahapan yang paling ditunggu oleh masyarakat. Sebab jawaban para Capres Cawapres dalam acara tersebut bisa menjadi pertimbangan bagi masyarakat saat memilih di Pemilu 2024 mendatang. 

"Berdasarkan pengamat politik menyatakan debat itu bisa meningkatkan 5-6 persen elektabilitas, namun kayanya bisa lebih dari itu," ujarnya.

Mengenai performa Anies Baswedan saat debat pertama, Angga menyebut mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut memiliki visi, misi dan gagasan untuk menjadi presiden.

"Kalau melihat respon masyarakat, kami berharap mereka yang masih gamang dapat terbuka bahwa AMIN ini yang paling tepat untuk memimpin bangsa," tutur Angga.

Halaman:

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x