Kembali Jadi Saksi di Persidangan, Amanda Ungkap Sikap Buruk Mario Dandy Selama Berpacaran

- 4 Juli 2023, 13:42 WIB
Anastasia Pretya Amanda (APA) mantan kekasih Mario Dandy kembali hadir di persidangan Mario Dandy pada Selasa, 4 Juli 2023.
Anastasia Pretya Amanda (APA) mantan kekasih Mario Dandy kembali hadir di persidangan Mario Dandy pada Selasa, 4 Juli 2023. //Antara/Luthfia Miranda Putri

PR TASIKMALAYA - Terdakwa kasus penganiayaan David Ozora, Mario Dandy Satriyo (20) kembali menjalani proses persidangan pada Selasa, 4 Juli 2023.

Dalam persidangan kali ini, mantan kekasih Mario Dandy, Anastasia Pretya Amanda (APA) menjadi saksi yang hadir untuk memberikan keterangan. 

Dengan menggunakan kursi roda, Amanda datang dan mengungkapkan sikap buruk Mario Dandy selama berpacaran dengannya. 

Dia menyatakan bahwa selama satu tahun berpacaran dengannya, Mario Dandy mempunyai sifat tempramen. 

Baca Juga: Amanda Hadir di Sidang Mario Dandy Hari Ini Pakai Kursi Roda

"Mario tempramen dan emosinya bisa meledak-ledak," kata Amanda saat menjawab pertanyaan dari Jaksa Penuntut Umum (JPU) di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara. 

Menurutnya, selama menjalin hubungan hingga Oktober 2022 lalu, Mario Dandy terlihat mudah marah dan gampang tersulut emosi.

Bahkan ia mengungkapkan bahwa sikap manipulatif dan suka bohong Mario Dandy juga sudah diketahui oleh kakak dari anak AG, berinisial Y.

Baca Juga: Mario Dandy jadi Tersangka dalam Kasus Dugaan Pencabulan Anak AG

"Dandy memiliki sifat manipulatif dan tukang bohong, bahkan semua awak media juga tahu dia berapa kali mengubah berita acara pemeriksaan (BAP)," ujarnya. 

Kendati demikian, Amanda mengaku sempat diingatkan oleh teman terkait perangai buruk Mario Dandy. Dia bahkan menyinggung soal kasus pengisian bensin di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU). 

"Sebelum pacaran, saya diperingatkan teman untuk berhati-hati dengan Mario karena banyak kasus, salah satunya yang di SPBU," tutur Amanda menambahkan. 

Perlu diketahui dalam kasus SPBU, Mario Dandy diduga terlibat dalam kasus pengemudi mobil BMW yang kabur usai mengisi penuh bensin di salah satu SPBU. 

Baca Juga: Sidang Perdana Mario Dandy dan Shane Lukas: Terbuka Umum hingga Dipenuhi Karangan Bunga

Sidang lanjutan Mario Dandy dan Shane Lukas itu sendiri digelar hari ini sejak pukul 09.00 WIB lalu, dengan agenda pemeriksaan saksi. 

Amanda hadir sebagai saksi usai sebelumnya menjalani pemeriksaan kesehatan dan mengalami penyakit batu ginjal. 

Sebelumnya, ia juga sempat hadir di persidangan tetapi mengalami sesak napas saat membahas bukti pembicaraan atau chat antara saksi dan terdakwa.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x