Tradisi Makan Bersama di Indonesia pada Hari Raya Idul Fitri, Mulai dari Aceh hingga Sulawesi Utara

- 2 Mei 2022, 17:45 WIB
Beberapa tradisi makan bersama yang ada di wilayah Indonesia, saat Hari Raya Idul Fitri.
Beberapa tradisi makan bersama yang ada di wilayah Indonesia, saat Hari Raya Idul Fitri. /Humas Menpan RB/Dok. Kemenpan RB

Baca Juga: Tes Psikologi: Rawan Penculikan, Bisa Temukan Ayah dari Anak Kecil Ini? Orang Teliti Pasti Bisa Jawab!

2. Bajamba di Riau

Bajamba adalah tradisi makan bersama di Riau, yang biasa dilakukan pada hari ketujuh setelah Hari Raya Idul Fitri.

Sebelum melakukan Bajamba, masyarakat akan melakukan puasa sunah selama enam hari sejak tanggal 2 Syawal.

Setelah melakukan puasa sunah, masyarakat berziarah ke makam para orang tua lalu melakukan Bajamba di Masjid bersama dengan keluarga, tokoh adat, hingga pejabat.

Baca Juga: Tes Matematika: Sangat Rumit Sampai Banyak yang Terkecoh! Bisakah Kamu Menyelesaikannya dengan Benar?

Mereka akan berkumpul bersama tanpa memandang status sosial, dan menyantap makanan yang sudah disiapkan dalam suatu wadah besar.

3. Bedulang di Bangka

Bedulang adalah tradisi makan bersama di Bangka yang dilakukan setelah salat Ied, dan dilakukan setelah silaturahim ke warga sekitar.

Warga dapat menikmati makanan khas Bangka yang disajikan dalam tudung saji seperti tumis rebung, lalapan, lempah kuning ikan kakap, ikang jebung bakar, lempah kulat pelawan, dan sambal belacan.

Halaman:

Editor: Gani Kusumanegara

Sumber: Kemenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x