Hasil Sidang Isbat Tetapkan 1 Ramadhan 1443 H pada Hari Minggu, 3 April 2022

- 1 April 2022, 19:36 WIB
Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas mengumumkan jika 1 Ramadhan 1443 H jatuh pada hari Minggu, 3 April 2022.
Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas mengumumkan jika 1 Ramadhan 1443 H jatuh pada hari Minggu, 3 April 2022. /Tangkap layar YouTube Kemenag RI

Baca Juga: Gong Hyo Jin Umumkan Segera Menikah dengan Kevin Oh, Efek Buket Bunga Son Ye Jin?

Seperti di wilayah DKI Jakarta, hilal belum terlihat karena kondisi cuaca yang buruk.

Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas membeberkan bagaimana hasil sidang Isbat yang sudah dilakukan sejak Maghrib.

"1 Ramadhan 1443 H jatuh pada hari Ahad, 3 April 2022 Masehi," tutur Yaqut.

Menag berharap, hasil sidang Isbat ini membuat seluruh umat Islam di Indonesia dapat menjalankan ibadah puasa Ramadhan secara bersama-sama.

Baca Juga: Simak! 5 Cara Mempersiapkan Puasa di Bulan Ramadhan 1443 H

Ditetapkannya 1 Ramadhan 1443 H pada tanggal 3 April 2022 Masehi, karena posisi hilal yang terlalu rendah.

Diketahui, hilal baru terlihat jika bulan memiliki ketinggian minimal 3 derajat dengan elongasi minimal 6,4 derajat.

Kemudian setelah Maghrib posisi bulan tingginya kurang dari 2 derajat, dan elongasinya sekitar 3 derajat.***

Halaman:

Editor: Gani Kusumanegara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x