Para Pembalap MotoGP Bertemu Jokowi Sebelum Parade Keliling Kota Jakarta

- 16 Maret 2022, 11:22 WIB
Para pembalap MotoGP melakukan parade keliling Kota Jakarta, setelah bertemu presiden Jokowi di Istana Merdeka.
Para pembalap MotoGP melakukan parade keliling Kota Jakarta, setelah bertemu presiden Jokowi di Istana Merdeka. /ANTARA/Walda/am

PR TASIKMALAYA - Sebanyak 20 pembalap MotoGP melakukan parade keliling Kota Jakarta pada Rabu pagi, 16 Maret 2022.

Sebanyak 20 pembalap MotoGP turut melakukan parade keliling Kota Jakarta, dimana salah satunya terdapat Marc Marquez.

20 pembalap MotoGP memulai parade keliling Kota Jakarta, dan memulainya dari Istana Merdeka.

Para pembalap MotoGP mulai dilepas Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk melakukan parade dari Istana Merdeka, pada pukul 10.00 WIB.

Baca Juga: Trailer Ms Marvel Ungkap Kemungkinan Anggota Avengers Baru!

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Antara, para pembalap melakukan parade dengan melewati Jalan Medan Merdeka Barat, MH Thamrin, hingga Bundaran HI.

Hal ini bertujuan untuk mempromosikan gelaran MotoGP Mandalika, yang akan dimulai dari tanggal 18 hingga 20 Maret 2022.

Menurut Wakil Direktur Utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) Cahyadi Wanda, para pembalap terlebih dulu bertemu dengan Jokowi sebelum melakukan parade.

Baca Juga: Breaking News! Gempa 5,5 SR Berpusat di 113 KM Tenggara Kota Sukabumi

Halaman:

Editor: Gani Kusumanegara

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x