Polri Meminta Nobar Final AFF Suzuki Cup Ditiadakan: Lebih Baik Nonton di Rumah Saja!

- 29 Desember 2021, 13:20 WIB
Jelang laga final Piala AFF Suziki Cup 2020 antara Indonesia vs Thailand malam ini, Polri imbau masyarakat untuk tidak nobar.
Jelang laga final Piala AFF Suziki Cup 2020 antara Indonesia vs Thailand malam ini, Polri imbau masyarakat untuk tidak nobar. /Instagram @pssi

PR TASIKMALAYA – Situasi pandemi Covid-19 masih melanda Indonesia. Oleh karena itu, Polri secara resmi meminta agar nonton bareng (nobar) Final AFF Suzuki Cup 2020 antara Indonesia versus Thailand ditiadakan.

Polri mengatakan, imbauan tersebut dikeluarkan mengingat juga varian Omicron sudah masuk ke Indonesia.

Oleh karena itu, Polri meminta agar penonton sebaiknya menonton Final AFF Suzuki Cup 2020 di rumah saja.

Menurutnya, menonton Final AFF Suzuki Cup 2020 dapat menekan penyebaran virus Covid-19.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Jam yang Kamu Pilih Akan Ungkap Ramalan Masa Depan untukmu!

Imbauan tersebut disampaikan langsung oleh Widyaiswara Utama Sespim Lemdiklat Polri, Irjen Pol Rusdi Hartono seperti yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ NEWS pada 29 Desember 2021.

“Situasi pandemi masih terjadi, penularan juga semakin kuat dan sudah ada di sekitar kita,” ujarnya.

Oleh karena itu, hendaknya kegiatan nobar Final AFF Suzuki Cup 2020 ditiadakan.

“Polri mengimbau agar kegiatan nobar itu ditiadakan,” tegasnya.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah