Khofifah Soroti Warga yang Berfoto di Lokasi Bencana Semeru: Bangun Empati dan Jaga Perasaan Korban

- 13 Desember 2021, 09:57 WIB
Khofifah Indar Parawansa menyoroti warga yang asyik berpose dan berfoto di lokasi erupsi Gunung Semeru.
Khofifah Indar Parawansa menyoroti warga yang asyik berpose dan berfoto di lokasi erupsi Gunung Semeru. /Kolase foto Instagram @khofifah.ip

PR TASIKMALAYA - Erupsi Gunung Semeru membuat banyak orang kehilangan tempat tinggal hingga nyawa.

Seolah tak memiliki rasa empati, sejumlah warga justru berpose, tersenyum, hingga bergaya di lokasi aliran lahar Gunung Semeru.

Khofifah Indar Parawansa yang merupakan Gubernur Jawa Timur pun turut berkomentar atas aksi masyarakat yang justru berfoto tersebut.

Bahkan secara tegas Khofifah Indar Parawansa menyebutkan bahwa perlakuan para remaja tersebut tidak pantas untuk dicontoh.

Baca Juga: Ramalan Shio Kelinci, Naga, dan Ular Hari Ini, 13 Desember 2021: Belajar Terbuka, Jangan Buat Janji Palsu

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari media sosial Instagram @khofifah.ip yang dibagikan pada 13 Desember 2021, tampak Khofifah Indah Parawansa membagikan sebuah video yang cukup viral.

Video tersebut memperlihatkan 3 orang wanita cantik yang berpose tepat di sisi aliran lahar yang masih berasap.

3 orang lainnya dengan jelas terlihat tengah bergaya dengan pakaian serba hitam dan topi yang dikenakannya di lokasi Gunung Semeru yang telah erupsi tersebut.

Melihat hal tersebut, Khofifah Indar Parawansa pun menuliskan perasaannya di kolom caption.

Baca Juga: Max Verstappen Jadi Juara Dunia F1 2021 usai Salip Lewis Hamilton di Lap Terakhir GP Abu Dhabi

"Masyarakat Jawa Timur yang baik," ujarnya.

"Aksi dalam video di atas tidak untuk dicontoh," tuturnya.

Khofifah Indar Parawansa pun mengingatkan bahwa lokasi erupsinya Gunung Semeru bukanlah sebuah tempat wisata yang bisa dijadikan tempat bersenang-senang, seolah tidak ada perasaan yang tersakiti.

"Yuk bangun empati dan jaga perasaan korban dan keluarganya," tuturnya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Mana Awan yang Paling Menarik? Jawabannya Bisa Ungkap Potensi Dirimu

"Dengan tidak menjadikan lokasi bencana sebagai area wisata dan selfie," ujarnya.

Ditekankan oleh Khofifah Indar Parawansa bahwa tak sedikit orang yang masih bersedih lantaran duka yang merenggut orang-orang tersayangnya dari kejadian erupsi Gunung Semeru.

Unggahan Khofifah.
Unggahan Khofifah. Instagram @khofifah.ip


"Kesedihan mereka belum usai," ungkapnya.

"Jadi jangan menambah duka mereka ya, demi eksistensi di media sosia. Maturnuwun," ucapnya.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Instagram @khofifah.ip


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x