Dedi Mulyadi Dihampiri Warga Curhat yang Mengeluh Banjir, Hasilnya Ada Sesuatu Tak Terduga

- 9 Desember 2021, 17:14 WIB
Dedi Mulyadi dihampiri warga yang menyampaikan curahan hatinya tentang musibah banjir yang sering terjadi.
Dedi Mulyadi dihampiri warga yang menyampaikan curahan hatinya tentang musibah banjir yang sering terjadi. /Dok. Dpr.go.id

PR TASIKMALAYA - Dedi Mulyadi saat tengah berolahraga, didatangi berberapa warga yang mencurahkan hatinya (curhat) keluhan soal banjir.

Hal itu terlihat dalam akun Instagram Dedi Mulyadi @dedimulyadi71, yang diunggah pada Kamis, 9 Desember 2021.

Dalam postingan Instagram tersebut, Dedi Mulyadi menjelaskan bagaimana ia dihampiri warga yang curhat soal banjir. Hasilnya, malah ada sesuatu yang tidak terduga. 

"Saat saya berolahraga, banyak warga menghampiri dan menyampaikan curahan hatinya tentang banjir," ujar Dedi Mulyadi. 

Baca Juga: Akui Tak Ada Kelompok Masyarakat yang Diajak Bicara untuk Pembangunan Ibu Kota Baru, Isran Noor: Data Saja...

Dedi Mulyadi pun meninjau sistem drainase di wilayah sekitar warga yang ternyata tertutup bangunan rumah.

"Saya melihat di daerah itu ada drainase namun tertutup warung dan bangunan rumah," ujar Dedi Mulyadi 

Usut punya usut, tanah dari warung dan bangunan itu masih merupakan bagian tak terpisahkan dari tanah sekolah. 

Lebih lanjut, Dedi Mulyadi pun meminta semua bangunan itu untuk dibongkar.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Instagram @dedimulyadi71


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x