Anwar Abbas Kerap Berbicara Lantang, Mahfud MD Samakan dengan Said Didu karena Ini

- 21 November 2021, 15:20 WIB
Mahfud MD menilai jika sosok Anwar Abbas diperlukan dan menyebut Wakil Ketum MUI itu mirip dengan Said Didu.*
Mahfud MD menilai jika sosok Anwar Abbas diperlukan dan menyebut Wakil Ketum MUI itu mirip dengan Said Didu.* /Foto Mahfud MD//Humas Kemenko/Polhukam/

PR TASIKMALAYA - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) RI,  Mahfud MD belum lama ini memberikan tanggapan terkait Wakil Ketua Umum MUI, Anwar Abbas yang kerap berbicara lantang.

Menurut Mahfud MD, baik dirinya maupun pihak manapun, tidak bisa melarang Anwar Abbas untuk berbicara.

Pasalnya kata Mahfud MD, selama Anwar Abbas tidak melakukan pelanggaran hukum, lantas tidak ada larangan.

“Kita tak bisa melarang KH Anwar Abbas Ngomong. Selama ini dia tak melanggar hukum,” tutur Mahfud MD dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Twitter @mohmahfudmd diunggah pada Sabtu, 20 November 2021.

Baca Juga: Lama Menduda, Vicky Nitinegoro Akui Lebih Selektif: Jangan Sampai Kedua Kalinya...

Lagi pula kata Mahfud MD, sosok seperti Anwar Abbas sangat diperlukan supaya masyarakat punya perspektif lain tentang masalah yang tengah dihadapi bangsa Indonesia.

Sama seperti sosok Muhammad Said Didu alias Said Didu, menurutnya, yang suka mengkritik dengan centil dan lucu.

Sehingga baik Anwar Abbas maupun Said Didu keduanya diperlukan masyarakat sebagai sosok pembanding.

Anwar Abbas dan Said Didu sebagai sosok yang punya perspektif lain tentang masalah-masalah yang saat ini tengah dihadapi bangsa ini.

Baca Juga: 'Anak Jenderal' Bos Pembalakan Kayu Ilegal Ditangkap, Polisi: Dibekali Rp3 Juta Masuk Hutan

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Twitter @mohmahfudmd


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x