Varian Delta Dominasi Kasus Covid-19 Indonesia hingga Hampir 90 Persen, Kemenkes Minta Masyarakat Lakukan Ini

- 2 Agustus 2021, 12:06 WIB
Ilustrasi virus corona atau Covid-19. Jubir Kemenkes Siti Nadia Tarmizi ungkapkan varian Delta Covid-19 telah menyebar merata hingga 86 persen di Indonesia.
Ilustrasi virus corona atau Covid-19. Jubir Kemenkes Siti Nadia Tarmizi ungkapkan varian Delta Covid-19 telah menyebar merata hingga 86 persen di Indonesia. /Pixabay/PIRO4D

PR TASIKMALAYA - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengatakan bahwa penularan Covid-19 varian Delta telah terjadi secara merata di seluruh Indonesia.

Kemenkes menyatakan kondisi meratanya penularan Covid-19 varian Delta ini berdasarkan hasil penelitian spesimen.

Hal tersebut diungkapkan Juru Bicara Vaksinasi Kemenkes, Siti Nadia Tarmizi pada hari Minggu, 1 Agustus 2021.

Baca Juga: Atlet Belarusia Ini Sebut Dirinya Dipaksa Pulang Usai Dikeluarkan dari Tim: Ada Tekanan Terhadap Saya

"Varian Delta mendominasi 86 persen spesimen yang dilakukan sequencing dalam 60 hari terakhir," terangnya.

Menurut Siti Nadia Tarmizi, penularan ini terjadi di 24 provinsi, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News.

"Sehingga dapat dikatakan persebaran ini hampir merata di seluruh Indonesia," tambahnya.

Baca Juga: Emosi Apa yang Anda Lihat pada Pria di Gambar? Tes Kepribadian ini Ungkap Banyak Tentang Dirimu!

Siti Nadia Tarmizi juga mengungkapkan bahwa jejaring laboratorium genomic sequencing masih terus berusaha mencari pola penularan Covid-19 di Indonesia.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x