Anggota DPR Minta Menkes Siapkan ICU untuk Mereka, Ferdinand Hutahaean: Kita Aminkan atau Doakan Sehat?

- 14 Juli 2021, 17:05 WIB
Ferdinand Hutahaean mengomentari permintaan salah satu anggota DPR untuk disiapkan ruang ICU di rumah sakit jika mereka terpapar Covid-19.
Ferdinand Hutahaean mengomentari permintaan salah satu anggota DPR untuk disiapkan ruang ICU di rumah sakit jika mereka terpapar Covid-19. /Instagram.com/@ferdinand_hutahaean

PR TASIKMALAYA – Politisi Ferdinand Hutahaean baru saja mengomentari permintaan salah satu anggota DPR (Dewan Perwakilan Rakyat).

Komentar Ferdinand Hutahaean muncul karena permintaan anggota DPR tersebut berisi agar Menteri Kesehatan (Menkes) memastikan setiap wakil rakyat mendapatkan ruang ICU.

Ferdinand Hutahaean pun heran dengan permintaan yang disampaikan oleh salah satu anggota DPR tersebut.

Baca Juga: Unggah Video Ibu Menahan Tangis Warungnya Ditutup Razia PPKM, Arya Saloka Minta Keadilan: Bapak Terhormat

Menurut Ferdinand Hutahaean harusnya mereka berharap agar terhindar dari penyakit bukannya malah bersiap untuk sakit.

“Bukannya minta sehat tapi minta ICU,” tulis mantan Kepala Biro Energi dan Sumber Daya Mineral partai Demokrat tersebut.

Selanjutnya, Ferdinand Hutahaean menyatakan mungkin permintaan tersebut muncul karena orang tersebut sudah tahu bahwa wakil rakyat akan terpapar Covid-19.

Baca Juga: Ayah Rozak Klarifikasi Alasan Gunakan Banyak Cincin Emas, Ayu Ting Ting: Bapak Gue Emang Terlalu Kaya

Bukan hanya terpapar Covid-19, namun mengalami gejala parah sehingga harus dirawat di ruang ICU.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x