Minta Negara Bicara ke Tokoh Agama Soal Pandemi Covid-19, Fahri Hamzah: Jangan Biarkan Salah Paham

- 7 Juli 2021, 15:30 WIB
Politisi Fahri Hamzah meminta pemerintah untuk berbicara dengan para tokoh agama terkait sitausi pandemi Covid-19.
Politisi Fahri Hamzah meminta pemerintah untuk berbicara dengan para tokoh agama terkait sitausi pandemi Covid-19. //Instagram.com/@Fahrihamzah

PR TASIKMALAYA - Wakil Ketua Umum Partai Gelora, Fahri Hamzah meminta agar negara atau pemerintah untuk bicara dengan para Tokoh Agama.

Fahri Hamzah menyarankan pemerintah berbicara dengan Tokoh Agama itu terkait situasi pandemi Covid-19 saat ini.

Menurut Fahri Hamzah, Tokoh Agama jangan dibiarkan salah paham paham soal situasi sekarang ini.

Baca Juga: Tak Bisa Lupakan Lesti Kejora, Rizki DA: Bagian dari Proses Kehidupan

Karena menurutnya, mereka dapat memberikan pencerah kepada masyarakat atau ummat.

Hal tersebut disampaikan Fahri Hamzah melalui akun Twitter-nya @Fahrihamzah pada Rabu, 7 Juli 2021.

"Negara perlu berbicara kepada ulama, bapak pendeta, pastor, biksu, pedanda, dan tokoh sosial lainnya," cuit Fahri Hamzah seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

Cuitan Fahri Hamzah.
Cuitan Fahri Hamzah. /Tangkapan layar Twitter.com/@FahriHamzah

Baca Juga: Buka-bukaan Soal Perasannya untuk Ayu Ting Ting, Robby Purba: Sangat Sayang Serius!

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Twitter @Fahrihamzah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x