Soroti Kebijakan Penanganan Covid-19, Mardani Ali Sera: Pemerintah Kalang Kabut

- 7 Juli 2021, 08:20 WIB
Mardani Ali Sera turut menyoroti kebijakan pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19 yang berlangsung selama ini.
Mardani Ali Sera turut menyoroti kebijakan pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19 yang berlangsung selama ini. //Instagram/@mardanialisera

PR TASIKMALAYA – Mardani Ali Sera, politisi nasional Indonesia menyoroti kebijakan pemerintah dalam rangka penanganan pandemi Covid-19.

Politisi partai oposisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu menyoroti kebijakan pemerintah Indonesia dalam rangka penanganan pandemi Covid-19.

Mardani Ali Sera menilai bahwa fasilitas kesehatan (faskes) Indonesia tengah krisis akibat pandemi Covid-19 ini.

Baca Juga: Brigjen TNI Sasongko Hardono Tinjau Program Tentara Manunggal Membangun Desa, Simak Keberhasilannya

“Bismillah, mesti diakui fasilitas kesehatan kita tengah kolaps diserang Covid-19. Pemerintah pun terlihat kalang kabut menghadapi pandemi,” kata Mardani Ali Sera.

“Harus mengambil langkah luar biasa. Untuk jangka pendek ada beberapa hal yang bisa dilakukan,” ucapnya lagi.

Mardani Ali Sera mencontohkan dengan menyitir dirinya mengaku sudah memperhatikan banyaknya video dari masyarakat yang kesulitan mendapatkan pasokan oksigen (O2).

Baca Juga: Lesti Kejora Tak Terima, Ungkap Pemberian Rizky Billar Ternyata dari Sponsor TV

“Sudah banyak beredar video masyarakat yang antri untuk mendapatkan pasokan oksigen. Ke depan, harus ada kepastian tersedianya tabung-tabung oksigen ke berbagai rumah sakit dan fasilitas kesehatan Covid-19,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Twitter @MardaniAliSera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x