Singapura Perlakukan Covid-19 Seperti Flu Biasa, Zubairi Djoerban: Jangan Latah

- 28 Juni 2021, 16:40 WIB
Tanggapan Zubairi Djoerban soal keputusan Sinagpura yang memperlakukan virus corona atau Covid-19 seperti flu biasa.
Tanggapan Zubairi Djoerban soal keputusan Sinagpura yang memperlakukan virus corona atau Covid-19 seperti flu biasa. /Instagram.com/@profesorzubairi

PR TASIKMALAYA - Negara tetangga, Singapura akan memperlakukan Covid-19 seperti flu biasa.

Terkait hal tersebut, Ketua Satgas Covid-19 PB IDI, Zubairi Djoerban mengingatkan Pemerintah dan Masyarakat untuk tidak latah.

Selain itu, Zubairi Djoerban juga mengingatkan untuk tidak membandingkan Indonesia dan Singapura perihal Covid-19.

Baca Juga: Lirik Lagu Double Take-Dhruv, Penyanyi Baru yang Mendapat Banyak Perhatian Dunia Lewat TikTok

Pasalnya, menurutnya Indonesia kini masih memiliki banyak perbedaan dan kekurangan dalam penanganan Covid-19.

Zubairi Djoerban menyebutkan bahwa Indonesia masih memiliki pekerjaan rumah seperti lonjakan kasus akibat varian delta.

Vaksinasi yang tengah dilakukan tingkatnya juga masih rendah.

Baca Juga: Sedang Belajar Menjadi Host, Celine Evangelista: Aku Langsung Head to Head Sama Senior

Selain itu, akibat lonjakan kasus yang saat ini terjadi membuat rumah sakit yang ada saat ini kelebihan kapasitas.

Halaman:

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Twitter @ProfesorZubairi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah