Peringati Hari Bumi, Nadiem Makarim Ungkap Makna Nama Putrinya yang Terinspirasi dari Keindahan Alam

- 22 April 2021, 17:00 WIB
Nadiem Makarim peringati Hari Bumi sekaligus merayakan hari ulang tahun putrinya yang namanya terinspirasi dari keindahan bumi.*
Nadiem Makarim peringati Hari Bumi sekaligus merayakan hari ulang tahun putrinya yang namanya terinspirasi dari keindahan bumi.* /Instagram/@nadiemmakarim

PR TASIKMALAYA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim turut memperingati Hari Bumi yang jatuh pada tanggal 22 April setiap tahunnya.

Nadiem juga merayakan hari yang diperingati secara internasional itu sebagai hari ulang tahun putri bungsunya, Sierra.

Nadiem pun mengungkapkan dalam postingan Instagram pribadinya pada Kamis, 22 April 2021, bahwa makna nama putrinya itu adalah "pegunungan".

Baca Juga: Sule Masih Bungkam Soal Isu Rumah Tangga, Nathalie Holscher: Sabar Itu Ada Batasnya

"Hari ini Hari Bumi. Ini juga hari lahir anak bungsu saya, Sierra," tulis Nadiem.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari @nadiemmakarim, ia menyebut mengapa ia memilih nama Sierra untuk putrinya.

"Saya pilih nama itu untuk menghormati bumi kita yang begitu indah tapi begitu rentan," kata Mendikbud.

Baca Juga: Begini Tanggapan Oma Hetty Terkait Kabar Retaknya Rumah Tangga Sule dan Nathalie Holscher

Ia mengaku bahwa putrinya yang masih balita itu suka mengajukan pertanyaan terkait kondisi bumi yang kian memburuk setiap harinya.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah