Ungkap Nama Baru Hasil Survei Calon Presiden Indonesia di Tahun 2024, Refly Harun: Pak Gatot Masih Bisa

- 15 April 2021, 16:54 WIB
Refly Harun ungkap nama baru muncul untuk menjadi pemimpin Indonesia dalam survei.
Refly Harun ungkap nama baru muncul untuk menjadi pemimpin Indonesia dalam survei. /Tangkapan layar YouTube/@Refly Harun

PR TASIKMALAYA – Pengamat politik yang juga ahli hukum tata negara, Refly Harun mengamati hasil penelitian salah satu lembaga survei terkait kondisi kehidupan berbangsa dan bernegara.

Refly Harun mengundang salah satu pimpinan lembaga survei bernama Hendri Satrio untuk mengemukakan hasil penelitian lembaga yang dipimpinnya untuk calon presiden Indonesia di tahun 2024.

“Lembaga survei yang saya pimpin bernama Kedai Kopi (Kelompok Diskusi dan Kajian Opini Publik). Berawal dari pemberitaan di beberapa media cetak mengenai elektabilitas calon presiden di tahun 2024, saya berpikir, kok namanya itu-itu saja,” kata Hendri Satrio.

Baca Juga: Polemik Vaksin Nusantara, dr. Tirta: Jelas-jelas Tak Sesuai Kaidah Penelitian

Nama-nama tersebut seperti Prabowo Subianto, Anies Baswedan, Ridwan Kamil, Ganjar Pranowo, hingga Sandiaga Salahuddin Uno.

“Saya lalu membuat sebuah survei terbuka, pokoknya bebas disebutkan saja orang yang cocok untuk menjadi pemimpin di Indonesia. Dapatlah sekitar 530-an nama dari hasil survei tersebut,” ucap Hendri Satrio.

Disitat Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com dari channel YouTube Refly Harun, Kamis 15 April 2021, masih Hendri Satrio, di tokoh partai politik, nomor urut satu diisi oleh Airlangga Hartarto, diikuti oleh Prabowo Subianto, Muhaimin Iskandar (Cak Imin), dan juga Ahmad Syaikhu.

Baca Juga: Baim Wong Ajak Kiano Berikan Bantuan Kepada Orang yang Membutuhkan: Jadi Anak yang Soleh ya

Menurut Hendri Satrio, lewat survei terbaru yang dilakukan oleh lembaganya tersebut, dari segi tokoh nonpartai muncul nama-nama populer seperti Susi Pudjiastuti, Gatot Nurmantyo, Abraham Samad, Rizal Ramli, dan juga Jusuf Kalla.

Dari tokoh kemanusiaan, karena akhir-akhir ini bencana melanda Indonesia, nama-nama seperti Doni Monardo dan Sudirman Said muncul ke permukaan. Doni sendiri merupakan Ketua BNPB, dan Sudirman adalah Wakil Ketua PMI.

Dari tokoh keagamaan muncul nama-nama mulai dari Ustadz Abdul Somad, Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi, dan KH Abdullah Gymnastiar (Aa Gym).

Baca Juga: Artis Pamer Kekayaan, Deddy Corbuzier: Ada Market, yang Nonton Banyak

Masih Hendri Satrio, menurutnya, Indonesia tidak kekurangan calon pemimpin. Sangat banyak sekali calon berkualitas yang bisa muncul ke permukaan.

Selanjutnya, Hendri Satrio menanyakan pendapat Refly Harun sendiri tentang siapa calon presiden potensial dari hasil survei tersebut.

“Pak Gatot masih bisa, orang strong juga, mantan Panglima TNI. Sudirman Said juga masih bisa, seorang teknokrat, intelektual juga,” kata Refly Harun.

Baca Juga: Tanggapi Isu KLB di PKB, Refly Harun: Kalau Sudah Lebih dari Dua Periode, Nanti Muncul Kepentingan Tertentu

Refly Harun mengakui pembangunan infrastruktur saat ini sudah baik. Di sisi lain, Hendri Satrio juga mengemukakan bahwa hutang negara juga menjadi beban pemerintah saat ini.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah