Berharap Banjir di Subang Tak Terjadi Lagi, Ma'ruf Amin: Kalau Tetap Terulang Berarti Kita Kurang Cerdas

- 13 Februari 2021, 18:00 WIB
Wakil Presiden Ma'ruf Amin.
Wakil Presiden Ma'ruf Amin. //Instagram/@wapresri.go.id

PR TASIKMALAYA – Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin berharap banjir Subang, Jawa Barat, tidak terus-terusan terjadi.

Menurut Wapres Ma’ruf Amin, jika banjir tahunan di Subang masih terus terjadi berulang-ulang maka ada yang salah.

“Mudah-mudahan banjir tahunan di Subang tidak terus berulang-ulang. Kalau berulang artinya kita itu apa ya, tidak cerdas,” ujar Wapres Ma’ruf Amin, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara pada Sabtu, 13 Februari 2021.

Baca Juga: Ada 4 Jalur, ini Aturan Baru PPDB 2021 untuk SD, SMP dan SMA

Wapres Ma'ruf Amin menjelaskan bahwa dalam agama Islam orang mukmin tidak boleh jatuh ke lubang yang sama untuk yang kedua kalinya.

“Dua kali saja tidak boleh, Berarti itu kita kurang cerdas, apalagi berkali-kali,” kata Wapres Ma'ruf Amin.

Terkait banjir di Subang, Wapres MA’ruf Amin pun mengajak Pemerintah Daerah dan Masyarakat untuk bersama-sama dengan Pemerintah Pusat menyelesaikan persoalan banjir tersebut.

Baca Juga: Sah! Penyintas Covid-19 dan Kelompok Komorbid Dapat Terima Vaksinasi Covid-19

Selain itu, dia juga menyampaikan bahwa penyebab banjir kali ini akibat curah hujan yang tinggi dan kerusakan lingkungan.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x