Singgung HNW yang Sebut UU ITE banyak Pasal Karet, Ferdinand Hutahaean: Mengapa Dulu PKS Tak Menolak?

- 11 Februari 2021, 13:00 WIB
Ferdinand Hutahaean dengan Hidayat Nur Wahid
Ferdinand Hutahaean dengan Hidayat Nur Wahid /kolase foto instagram.com/ @Ferdinand_Hutahaean @hnwahid

PR TASIKMALAYA – Ferdinand Hutahaean menyinggung Hidayat Nur Wahid (HNW) politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang menyebut dalam Undang –Undang Informasi Transaksi Elektronik (UU ITE) terdapat banyak pasal “karet”.

Pernyataan HNW ini membuat Ferdinand Hutahean merasa heran, kenapa sekarang PKS menyalahkan UU ITE ini dan seolah menakutkan?

Ferdinand Hutahaean merasa janggal dengan sikap PKS ini, Ia mempertanyakan lantas saat proses pengesahan UU ITE ini mengapa dulu PKS tidak menolak?

Baca Juga: Tanggapi Aisya Wedding soal ‘Pernikahan di Bawah Umur’, Alissa Wahid: Dugaan Saya Dinikahkan Siri!

Rasa penasaran Ferdinand Hutahaean ini disampaikan dalam cuitan Twitter @FerdinandHaean3 pada Rabu, 10 Februari 2021.

Mengapa dulu PKS tak menolak UU ini?,” tulis Ferdinand Hutahaean seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Twitter @FerdinandHaean3.

Kenapa sekarang koar-koar menyalahkan UU ini seolah menakutkan?,” tambahnya.

Baca Juga: BLT UMKM Rp2,4 Juta Cair Februari 2021, Simak Kriteria Penerimanya di Sini

Sementara itu mantan kader Partai Demokrat ini menjelaskan perjalanan pengesahan UU ITE.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x