Jokowi Minta Kapolri Tambah Personel di Daerah Rawan Saat Mudik Lebaran 2023

11 April 2023, 19:35 WIB
Presiden Jokowi meminta Kapolri untuk menambah personel dalam memantau kesiapan mudik Lebaran 2023 di daerah rawan. /Instagram/@jokowi

PR TASIKMALAYA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) sempat meninjau kesiapan mudik Lebaran 2023 di Pelabuhan Merak, Banten. Presiden sempat memantau soal keselamatan para pemudik.

Maka dari itu, Presiden Jokowi meminta kepada pihak kepolisian setempat untuk menambah personel di sejumlah daerah rawan selama arus mudik Lebaran 2023, terutama jalur sumatera.

Namun untuk merinci soal penambahan personel pada mudik Lebaran 2023. Presiden Jokowi meminta Kapolri untuk menjelaskan lebih terperinci mengenai hal tersebut.

Hal mengenai penambahan personel saat mudik Lebaran 2023 tersebut disampaikan oleh Presiden Jokowi di suatu kesempatan pada hari Selasa, 11 April 2023.

Baca Juga: Prediksi Real Madrid vs Chelsea di Perempat Final Liga Champions UEFA pada 13 April 2023

"Pak Kapolri nanti akan jelaskan. Tapi yang jelas, aparat keamanan akan ditambah untuk daerah-daerah yang rawan, nanti dijelaskan secara rinci oleh Kapolri," kata Jokowi. 

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News, Kapolri sempat melakukan peninjauan ke Pelabuhan Merak guna memastikan kesiapan arus mudik dan arus balik lebaran 2023.

Peninjauan tersebut diketahui merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden Jokowi yang menginstruksikan kepada lembaga/institusi atau kementerian untuk hal itu.

Bahkan Presiden Jokowi menginstruksikan tindakan ini lebih awal dari biasanya untuk mewujudkan mudik aman dan nyaman.

Baca Juga: Tes IQ: Cuma si Jenius yang Menyadari Perbedaan dari Gambar Wanita Pembuat Kue Lebaran Ini dalam 27 Detik

"Sesuai arahan Pak Presiden kami di bawah jajaran Menko PMK diminta untuk lebih awal melakukan pengecekan dan perencanaan bersama," ujar Sigit pada Senin, 10 Maret 2023.

"Sehingga kesiapan dalam menghadapi arus mudik dan balik tahun 2023 ini bisa lebih baik, karena memang ada peningkatan terhadap jumlah pemudik yang akan kembali," sambungnya.

Sebagai informasi, penggunaan Pelabuhan Ciwandan akan dipakai sebagai alternatif Pelabuhan Merak jika sudah penuh.

Pelabuhan Ciwandan nantinya akan menjadi back up untuk para pemudik yang ingin menggunakan kapal feri.

Baca Juga: Tes IQ: Cuma si Jenius yang Menyadari Perbedaan dari Gambar Wanita Pembuat Kue Lebaran Ini dalam 27 Detik

Sehingga penumpukan di Pelabuhan Merak tidak akan terjadi dan Pelabuhan Ciwandan akan berfungsi secara maksimal.

Pelabuhan Merak menjadi favorit bagi para pemudik yang ingin melakukan perjalanan mudik melalui jalur laut.

Setiap tahun, Pelabuhan Merak selalu dipadati penumpang untuk berbagai tujuan. Salah satu tujuan favorit adalah Sumatera.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler