Info Lowongan Kerja di PPM Manajemen Posisi Staf Pajak (Junior)! Batas Pendaftaran hingga 12 Agustus 2022

5 Agustus 2022, 15:47 WIB
Ilustrasi - Simak berikut ini adalah info lowongan kerja di PPM Manajemen posisi Staf Pajak (Junior), di mana batas pendaftaran hingga 12 Agustus 2022. /Pixabay/Parveender. /

PR TASIKMALAYA - Pada saat ini PPM Manajemen sedang membuka kesempatan bagi para pencari lowongan kerja ( loker).

Posisi yang sedang dibutuhkan di PPM Manajemen yaitu, Staf Pajak (Junior).

Batas pendaftaran PPM Manajemen ini, pada Jum'at, 12 Agustus 2022.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Instagram @kemnaker, pendaftaran di PPM Manajemen, bisa melalui email.

Baca Juga: 17 Link Twibbon Terbaru Hari Kemerdekaan RI ke-77 Bernuansa Merah Putih

Dengan mengirimkan berkas lamaran ke SDM-OD@ppm-manajemen.ac.id

Diharapkan saat mengirim email, pelamar harus mengisi subjek email dengan 'Staf Pajak Junior'.

Tak lupa juga harus menyertakan berkas seperti di bawah ini:

1. CV (Curriculum Vitae)

Baca Juga: Tes Kepribadian: Anda Nakal soal Cinta? Ketahui Hal Sebenarnya dari Gambar yang Terlintas

2. Pas foto terbaru

3. Scan e-KTP/Surat Keterangan Pengganti e-KTP sementara, asli

4. Scan ijazah Asli yang digunakan untuk melamar

5. Scan sertifikat keahlian/bukti keikutsertaan proyek/portofolio

Baca Juga: Tes Kepribadian: Anda Nakal soal Cinta? Ketahui Hal Sebenarnya dari Gambar yang Terlintas

Selanjutnya, kualifikasi umumnya yaitu:

1. Pendidikan Minimal S1/D4 Akuntansi/Pajak/ Keuangan

2. Memiliki pengalaman di bidang pajak dengan minimal bekerja 2 tahun

3. Memiliki pengetahuan dan keterampilan terkait Microsoft Office, PPh Potput, PPN dan e-faktur, e-Bukti Potong, dan SPT Badan.

Baca Juga: Tony Stark Lebih Cerdas dari Reed Richards di Marvel? Ini Salah Satu Buktinya

Soft Competency Yang dibutuhkan:

1. Inisiatif dan Mau Belajar
2. Teliti
3. Orientasi Berprestasi
4. Service Oriented ( jiwa Melayani)
5. Fokus

Untuk informasi selengkapnya, Anda dapat menghubungi Adit (021 2300 313 ext. 1912).***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Instagram @kemnaker

Tags

Terkini

Terpopuler