Rachland Nashidik, Annisa Pohan, dan Andi Arief Disebut Sebabkan Partai Demokrat ‘Karam’, Ruhut: Lanjutkan

30 Juli 2021, 10:57 WIB
Ruhut Sitompul menanggapi jika Rachland Nashidik, Annisa Pohan dan Andi Arief dianggap sebabkan Partai Demokrat karam. //Instagram.com/@ruhutp.sitompul

PR TASIKMALAYA – Ruhut Sitompul menanggapi gambar atau foto yang menunjukkan wajah Rachland Nashidik, Annisa Pohan, dan Andi Arief.

Selain itu, di bawah gambar Rachland Nashidik, Annisa Pohan, dan Andi Arief, terdapat tulisan jika ketiganya berjasa untuk membuat Partai Demokrat karam.

Tidak hanya itu, dalam gambar yang diunggah Ruhut Sitompul ini, bahkan menyebut jika Partai Demokrat sudah sulit untuk diselamatkan.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Ungkap Fakta Karakter Anda Sebenarnya dari Gambar yang Pertama Kali Dilihat, Apakah Penakut?

Seakan membenarkan, Ruhut Sitompul mendukung agar Rachland Nashidik, Annisa Pohan, dan Andi Arief melanjutkan aksinya.

Bahkan, Ruhut Sitompul mengungkapkan harapanya jika Partai Demokrat memang semakin “karam” ke dasar laut.

Hal ini disampaikan Ruhut Sitompul dalam cuitan Twitter @ruhutsitompul pada Kamis, 29 Juli 2021.

Baca Juga: Diprediksi Jadi Negara Terakhir Berhasil Tangani Covid-19, Susi Pudjiastuti Panjatkan Doa untuk Indonesia

Mantap lanjutkan saja terus nyinyir, ngebac*t dengan c*ngornya yang bau banget,” tulis Ruhut Sitompul seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

“Biar makin karam ke dasar laut,” tambahnya.

Cuitan Ruhut Sitompul yang membenarkan jika Rachland Nashidik, Annisa Pohan, dan Andi Arief dianggap sebagai penyebab Partai Demokrat karam. /Kolase Foto Tangkapan Layar Twitter.com/@ruhutsitompul//Instagram.com/@ruhutp.sitompul

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar Pertama yang Dilihat Akan Ungkap Hal Buruk Tentang Anda, Termasuk Selera Humor

Sebagai mantan kader Partai Demokrat, Ruhut Sitompul cukup berani menyampaikan pernyataan tersebut kepada kawan lamanya.

Kemudian, Ruhut Sitompul kini beralih menjadi kader Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Sehingga, Ruhut Sitompul saat ini bersebrangan dengan Partai Demokrat yang sedang “berdiri” sebagai oposisi pemerintah.

Baca Juga: Chef Arnold Jadikan Guyonan Kebijakan Makan 20 Menit Saat PPKM, Teddy Gusnaidi: Jangan Bercanda Ini Soal Nyawa

Ruhut Sitompul semakin keras dan tegas mendukung langkah dan kinerja Presiden Jokowi yang juga merupakan kader PDIP.

Lihat kerja keras Pak Joko Widodo Presiden RI mengatasi pandemi Covid-19,”  ujar Ruhut Sitompul.

Menugaskan semua jajarannya harus menekan angka kematian akibat virus Corona, Merdeka,” tambahnya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Ungkap Hal Buruk dan Baik Tentang Anda Sebenarnya dari Cara Mengepalkan Tangan

Soal gambar atau foto Rachland Nashidik, Annisa Pohan dan Andi Arief bahwa Ruhut Sitompul tidak mencantumkan siapa yang membuatnya.***

Editor: Hafed Asad

Sumber: Twitter @ruhutsitompul

Tags

Terkini

Terpopuler