Soroti Fenomena Pernyataan dr Lois Owien Soal Kematian Pasien Covid-19, Prof Zubairi Djoerban: Saya Amat Paham

12 Juli 2021, 20:10 WIB
Ketua Satgas Covid-19 PB IDI, Prof. Zubairi Djoerban menyampaikan bahwa banyaknya yang menanggapi penyataan Lois Owien bertujuan baik. /Instagram.com/@profesorzubairi

PR TASIKMALAYA - Pubilk kini tengah diramaikan membicarakan dr Lois Owien yang mengaku tidak percaya Covid-19.

Selain itu, dr Lois Owien juga menyampaikan bahwa kematian pasien Covid-19 bukan karena virus corona tetapi karena interaksi obat.

Fenomena dr Lois Owien itu mendapat sorotan dari Ketua Satgas Covid-19 PB IDI, Prof. Zubairi Djoerban.

Baca Juga: Google Meet Tambah Filter Video dan Efek, Buruan Coba!

Zubairi Djoerban menyampaikan bahwa banyaknya yang menanggapi penyataan Lois Owien bertujuan baik.

Sehingga, ia mengaku paham dengan hal itu karena bermaksud untuk meluruskan disinformasi yang disampaikan Lois Owien.

Namun, di sisi lain ia juga menilai bahwa dengan itu justru disinformasi yang disampaikan Lois Owien jadi tersebar.

Baca Juga: Sebut Lesti Kejora Kasihan hingga Putuskan Unfollow Rizki DA, Denny Darko: Dia Kembali pada Nadya Mustika

Hal tersebut disampaikan Zubairi Djoerban melalui akun Twitter @ProfesorZubairi miliknya pada Senin, 12 Juli 2021.

"Saya percaya cuitan-cuitan yang menyoroti absurditas Lois punya niat baik," cuit Zubairi Djoerban seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

"Saya amat paham, karena karena maksudnya untuk meluruskan disinformasi yang berasal darinya," sambungnya.

Baca Juga: Denny Darko Sebut Ada yang Senang Jika Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora Gagal: Wanita Ini...

"Tapi, ketika isunya melenceng dan jadi trending, maka yng ikut meluas juga adalah disinformasinya," tambahnya.

Cuitan Prof. Zubairi Djoerban. Twitter.com/@ProfesorZubairi

Baca Juga: Soroti Nia Ramadhani Semakin Menunduk Saat Minta Maaf pada Anaknya, Poppy Amalya: Ada Perasaan Malu

Lebih jauh, ia juga menyampaikan bahwa mungkin seperti itulah pola yang terjadi di media sosial.

"Yang jelas MKEK sedang memproses si Lois ini dan pendapatnya tidak mewakili dokter-dokter di IDI," tulis Zubairi Djoerban.

"Apresiasi saya kepada aparat yang bergerak cepat. Terima kasih," pungkasnya.

Baca Juga: Rizky Billar Masih Menjalin Silaturahmi dengan Mantan, Lesti Kejora: Tidak Menghargai Pasanganmu

Cuitan Prof Zubairi Djoerban. Twitter.com/@ProfesorZubairi

Diketahui, akibat pernyataannya tersebut, Lois Owien ditangkap oleh polisi.

Ia diduga telah melanggar UU No. 4 Tahun 1984 tentang Wabah Penyakit Menular.***

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Twitter @ProfesorZubairi

Tags

Terkini

Terpopuler