Sindir Tokoh yang Suka Nge-Block Akun, Ferdinand Hutahaean: Nasibmu, Jadi Sampah Peradaban Karena Sakit Hati!

12 Februari 2021, 11:30 WIB
Ferdinand Hutahaean. /Kolase Instagram.com/@Ferdinand_Hutahaean

PR TASIKMALAYA - Mantan politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean kini singgung tokoh yang suka 'nge-block akun'.

Ferdinand Hutahaean menilai bahwa 'nge-block akun' adalah jurus andalan tokoh yang tidak dapat adu argumen.

Hal tersebut disampaikan oleh Ferdinand Hutahaean dalam cuitannya pada akun Twitter pada Jumat 12 Februari 2021.

Baca Juga: Mardani Ali Sera Tegur Jokowi Soal UU ITE, Ferdinand Hutahaean: Lucu juga, Sudah Tidak Berkuasa lagi ya? 

“Jurus andalan para yang merasa dirinya tokoh,” ujar Ferdinand Hutahaean dalam cuitan akun Twitter @ferdinandhaean3 sebagaimana yang dikutip Pikiranrakyat-Tasikmalaya.com pada Jumat 12 Februari 2021.

“Tapi tidak mampu adu argumen dan hanya mau didengar itu adalah ngeblock,” tambahnya.

Ferdinand Hutahaean menilai tokoh nge-block akun tertu dilakukan agar argumen dan narasinya tidak diketahui tokoh tersebut.

Baca Juga: Mardani Ali Sera Desak Jokowi Revisi UU ITE, Ferdinand Hutahaean: UU itu ada di Era PKS Ikut Berkuasa? 

“Supaya argumen dan narasi bodohnya tidak ketahuan kalau di-counter orang lain,” ujar Ferdinand Hutahaean.

Di akhir cuitannya, sang politisi menganggap bahwa tokoh yang hobi 'nge-block akun' tersebut merupakan sampah peradaban yang sakit hati.

“Nasibmu cuk.. cuk..!! Jadi sampah peradaban karena sakit hati,” tandas Ferdinand Hutahaean.

Baca Juga: Soal 'Buzzer Kebenaran', Ferdinand Hutahaean Singgung Ketakutan Gerakan Anti Pancasila 

Sampai artikel ini ditayangkan, belum bisa dipastikan maksud dan tujuan dari cuitan Ferdinand Hutahaean tersebut ditujukan ‘tokoh’ siapa.

Cuitan Ferdinand Hutahaean.* Twitter.com/@ferdinandhaean3

***

Editor: Asri Sulistyowati

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3

Tags

Terkini

Terpopuler