Arteria Dahlan Minta Maaf, Uu Ruzhanul Ulum Batal Kerahan Santri, Kiai dan Komunitas Pesantren

- 20 Januari 2022, 19:42 WIB
Dampak Arteria Dahlan minta maaf, Uu Ruzhanul Ulum urungkan niat membawa santri, kiai, dan komunitas pesantren ke DPR RI.
Dampak Arteria Dahlan minta maaf, Uu Ruzhanul Ulum urungkan niat membawa santri, kiai, dan komunitas pesantren ke DPR RI. /Kolase Foto YouTube Mata Najwa/Instagram.com/@ruzhanul

PR TASIKMALAYA - Uu Ruzhanul Ulum, Panglima Santri sekaligus Wakil Gubernur Jawa Barat batal mengerahkan santri, kiai dan komunitas pesantren karena pernyataan politisi PDIP, Arteria Dahlan.

Batalnya rencana Uu Ruzhanul Ulum tersebut lantaran Arteria Dahlan sudah meminta maaf secara terbuka kepada masyarakat Sunda.

Uu Ruzhanul Ulum pun mengaku sangat menghargai permintaan maaf politisi PDIP Arteria Dahlan tersebut.

Terlepas apakah permintaan maaf Arteria Dahlan tersebut karena kuatnya tekanan publik, partai atau apapun.

Baca Juga: Arteria Dahlan Buat Masyarakat Sunda Murka, PDIP Jabar: Warga Bisa Pisahkan Statement Pribadi dan Partai!

“Saya menghargai dan mengapresiasi Arteria Dahlan yang sudah meminta maaf secara terbuka kepada masyarakat Jawa Barat (masyarakat Sunda),” tutur Uu Ruzhanul Ulum dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari keterangan tertulisnya, Bandung, Kamis, 20 Januari 2022.

Menurut Uu, sebelum ada permintaan maaf dari anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PDIP, Arteria kepada masyarakat Sunda.

Uu mengaku sudah siap bertolak ke Senayan, Jakarta pada Jumat, 21 Januari 2022 bersama kiai, santri dan komunitas pesantren untuk membuat laporan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI.

Baca Juga: Microsoft Sikapi Metaverse Jadi Keuntungan di Dunia Virtual 3D, Berikut Ulasannya!

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x