Berikan Kecaman untuk Pemimpin Prancis dan Yunani, Presiden Erdogan: Mereka Tamak dan Tak Kompeten

- 1 September 2020, 11:32 WIB
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. /Time
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. /Time /

PR TASIKMALAYA - Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan mengecam para pemimpin Prancis dan Yunani.

Ia kemudian menyebut mereka 'rakus' dan tidak kompeten karena telah menantang eksplorasi energi Turki di Mediterania timur.

Tuduhan Erdogan datang ketika negara itu merayakan kemenangan 1922 atas pasukan Yunani selama perang kemerdekaan Turki.

Baca Juga: Berenang Sejauh 43 Km pada Suhu Cukup Dingin, Seorang Warga Ditemukan Selamat di Tengah Laut Lepas

Ankara dan Athena sekarang memperdebatkan ladang gas lepas pantai utama dan dukungan Prancis untuk Yunani telah membawanya ke dalam krisis serius bagi aliansi militer NATO.

Siprus adalah negara ketiga, meskipun jauh lebih kecil, yang bersaing untuk mendapatkan akses ke simpanan energi besar yang telah ditemukan di wilayah tersebut.

"Apakah orang Yunani menerima apa yang bisa terjadi pada mereka karena pemimpin mereka yang tamak dan tidak kompeten?" tanya Erdogan kepada para perwira baru di Ankara.

Baca Juga: Catat Tanggalnya! Berikut Deretan Boyband dan Girlband yang Akan Comeback dan Debut Bulan September

"Apakah orang Prancis tahu harga yang akan mereka bayar karena pemimpin mereka yang serakah dan tidak kompeten?" tanyanya lagi, dikutip oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari situs English Elaraby.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: english alarabiya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah