PM Selandia Baru Batalkan Pernikahannya karena Omicron Melonjak, Zubairi: Pemimpin Bijak

- 24 Januari 2022, 16:07 WIB
Keputusan PM Selandia baru untuk membatalkan pernikahannya karena Omicron yang meningkat mendapatkan perhatian dari Zubairi Djoerban.
Keputusan PM Selandia baru untuk membatalkan pernikahannya karena Omicron yang meningkat mendapatkan perhatian dari Zubairi Djoerban. /Instagram/@profesorzubairi

PR TASIKMALAYA - Perdana Menteri (PM) Selandia Baru, Jacinda Ardern membatalkan acara pernikahannya karena kasus Omicron di negaranya sedang meluas.

Keputusan PM Selandia Baru itu mendapat komentar dari Ketua Satgas Covid-19 PB IDI, Prof. Zubairi Djoerban.

Zubairi Djoerban menilai bahwa Jacinda Ardern sebagai sosok pemimpin yang bijak.

Sehingga menurut Zubairi Djoerban, PM Selandia Baru tersebut perlu dijadikan contoh.

Baca Juga: Zubairi Djoerban: Jangan Remehkan Omicron Meski Gejalanya Ringan

Selain soal pernikahannya, Zubairi Djoerban juga mengungkapkan kebijakan Jacinda Ardern yang ia anggap bijak.

Diantaranya menurutnya adalah kebijakan untuk memerintahkan mengumandangkan azan di televisi nasional Selandia Baru.

Perintah azan itu dilakukan setelah terjadinya teror penembakan yang memakan korban jiwa di dua masjid di negara tersebut.

Baca Juga: Attack on Titan Siapkan Kematian Terbesar hingga Saat ini karena Episode Terbaru Berakhir Menggantung

Selain itu, menurutnya, PM Selandia Baru itu pun tidak segan memakai jilbab sebagai bentuk solidaritas.

Di tengah kasus Omicron yang meluas di negaranya, ia juga rela menunda acara pernikahannya.

Hal itu disampaikannya melalui cuitan di akun Twitter-nya @ProfesorZubairi pada Senin, 24 Desember 2022.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Satu Pintu untuk Mengetahui Apa yang Menghambatmu Melangkah Menuju Mimpimu

"(PM Selandia Baru) Jacinda Kate Laurell Ardern. Pernah perintahkan Selandia Baru siarkan azan di televisi nasional pascatragedi penembakan di dua masjid," katanya.

"Tidak segan kenakan “jilbab” untuk tunjukkan kebersamaan. Membatalkan acara pernikahannya karena Omicron meluas. Pemimpin bijak. Contoh," sambungnya seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

Cuitan Zubairi Djoerban.
Cuitan Zubairi Djoerban.

Diketahui sebelumnya, PM Selandia Baru Jacfinda Ardern pada Minggu, 23 Januari 2024 telah mengumumkan pembatalan rencana pernikahannya.

Baca Juga: Buka-bukaan Puji Sikap Politik Megawati kepada SBY, Rocky Gerung: Prinsip Berpolitik yang Kukuh

Keputusan pembatalan tersebut diambil karena Selandia Baru tengah berjuang menghadapi gelombang baru kasus Omicron.

Di mana di negara itu telah ditemukan sembilan kasus terkonfirmasi Omicron dari satu keluarga dan seorang pramugari.

Satu keluarga tersebut diketahui telah menghadiri pernikahan dan acara lainnya di Ibu Kota Selandia Baru, Auckland bagian Utara sebelum akhirnya kembali ke Nelson di Pulau Selatan dengan pesawat.

Akibat kasus Omicron itu, kini Selandia Baru kembali ke zona merah dan akan menerapkan aturan ketat penanganan Covid-19.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Twitter @ProfesorZubairi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah