Ratu Elizabeth II Dilaporkan Memiliki Anak dan Cucu Kesayangan, Ada yang Jadi Sorotan

- 12 Desember 2021, 15:03 WIB
Ratu Elizabeth II dikabarkan mempunyai anak dan cucu kesayangan yang diperlakukan khusus, berikut perkiraannya.
Ratu Elizabeth II dikabarkan mempunyai anak dan cucu kesayangan yang diperlakukan khusus, berikut perkiraannya. /Richard Pohle/Pool via REUTERS

PR TASIKMALAYA - Ratu Elizabeth II memiliki empat anak hasil pernikahannya dengan Pangeran Philip, yakni Pangeran Charles, Putri Anne, Pangeran Andrew, dan Pangeran Edward.

Keempat anak Ratu Elizabeth II dan mendiang Pangeran Phillip sudah menikah dan memiliki keturunan yang mereka cintai masing-masing.

Ratu Elizabeth II dikenal memiliki hubungan dekat dengan semua anak-anaknya, dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari My London.

Namun, Ratu Elizabeth II dilaporkan memiliki anak dan cucu kesayangan. Meskipun begitu, tidak ada yang bisa menyetujui siapa mereka, namun, nama ini disebut-sebut.

Baca Juga: Bukan Ratu Elizabeth II, Google Nobatkan Anggota Keluarga Kerajaan Ini sebagai yang Terpopuler di Tahun 2021!

Jika berbicara tentang anak kesayangan Ratu, secara luas diyakini bahwa Andrew orangnya.

Sementara mendiang suaminya, diperkirakan memilih Anne sebagai favoritnya.

Menurut para ahli, Ratu berjuang dengan tekanan mengangkat Charles untuk Raja berikutnya, tapi dia merasa lebih nyaman dengan Andrew ketika dia lahir lebih dari satu dekade kemudian.

Baca Juga: Ahmad Dhani dan Keluarga Diduga Kabur Karantina, Adam Deni: Ada Sangkut Paut dengan DPR?

"Ada ketegangan nyata antara Charles dan Andrew. Andrew memiliki hubungan yang sangat berbeda dengan ibunya dan Ratu jauh lebih dekat,” kata penulis Kerajaan, Katie Nichol dalam sebuah film dokumenter.

"Andrew selalu menjadi putra kesayangan Ratu dan dia tidak pernah melakukan kesalahan di matanya,” kata mantan kepala pelayan Diana, Paul Burrel.

Wartawan Penny Junor juga pernah mengatakan bahwa wanita yang tinggal di balik dinding Istana Buckingham itu selalu memiliki sedikit titik buta kepada anak ketiganya itu.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Hari Ibu 22 Desember 2021, Cocok Dibagikan ke Medsos

Andrew diketahui mendapat perhatian lebih dari kakaknya itu ketika dia menjadi pilot helikopter dan dikirim untuk berperang dalam Konflik Falkland.

"Dia kembali sebagai pahlawan dan menjadi anak emas keluarga kerajaan,” ujar Nichol.

Namun, mengingat keterlibatannya dalam skandal Epstein, banyak yang bertanya apakah Ratu cukup berbuat untuk memisahkan Duke of York dari Keluarga Kerajaan.

Baca Juga: Prediksi Stuttgart vs Bayern Munchen di Liga Jerman Rabu 15 Desember 2021: H2H, Line Up, Skor Akhir

Kemudian, pengumuman datang dengan cepat bahwa Andrew mengundurkan diri dari semua tugas resmi Keluarga Kerajaan.

"Pasti sangat sulit bagi Ratu, ibunya Andrew secara luas dianggap sebagai putra kesayangannya, tetapi dia menyadari bahwa ada banyak kerusakan yang terjadi pada monarki.

Tidak ada pilihan, ratu tidak punya pilihan, bagi Andrew untuk mundur dari tugas Kerajaan,” kata Nichol kepada ET.

Baca Juga: Sahrul Gunawan Akui Pernah Lakukan Pendekatan pada Ayu Ting Ting: Saya Berekspektasi

Sementara itu, ketika datang kedelapan cucu Ratu, dilaporkan bahwa dia memiliki kedekatan dengan salah satu dari mereka secara khusus.

Ada yang beranggapan bahwa cucu pertamanya, Peter Phillips mengambil posisi teratas, tapi lebih banyak yang percaya bahwa cucu perempuan bungsunya, Lady Louise Windsor adalah cucu favorit Ratu.

Lady Louise adalah anak dari pasangan Edward dan Shophie. Mereka sangat dekat dengan Ratu, tempat tinggalnya dengan Ratu hanya berjarak 10 mil di Bagshot Park jika mereka sedang berada di Kastil Windsor.

Baca Juga: Pemerintah Sediakan Program Rumah untuk Buruh di Tahun 2022, Ayo Segera Cek Cara dan Persyaratannya

Dalam wawancara untuk ulang tahun ke-90 Ratu pada tahun 2016, Sophie mengungkapkan bahwa anak-anaknya dengan penuh kasih memanggil Ratu dengan sebutan nenek.

Panggilan itu dilontarkan ketika Louise masih kecil, saat dia tidak benar-benar mengetahui bahwa neneknya dan Ratu adalah orang yang sama.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: My London


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah