AS Resmi Umumkan Boikot Diplomatik terhadap Olimpiade Musim Dingin 2022 di Tiongkok

- 7 Desember 2021, 09:57 WIB
Dengan alasan protes pelanggaran hak asasi manusia, AS secara resmi mengumumkan boikot diplomatik pada Olimpiade Musim Dingin di Tiongkok.
Dengan alasan protes pelanggaran hak asasi manusia, AS secara resmi mengumumkan boikot diplomatik pada Olimpiade Musim Dingin di Tiongkok. /Reuters/Tingshu Wang via Sputnik News/

PR TASIKMALAYA – Amerika Serikat (AS) telah mengumumkan akan melakukan boikot diplomatik terhadap Olimpiade Musim Dingin mendatang di Beijing, Tiongkok.

Boikot diplomatik yang diterapkan AS terhadap Olimpiade Musim Dingin itu disebabkan atas pelanggaran hak asasi manusia oleh Tiongkok.

Tindakan boikot diplomatik terhadap Olimpiade Musim Dingin oleh AS itu dikatakan pemerintah Tiongkok akan disambut dengan balasan yang tegas.

Gedung Putih pada Senin, 6 Desember 2021 waktu setempat mengatakan AS tidak akan mengirim delegasi resmi ke Olimpiade Musim Dingin sebagai protes terhadap pelanggaran hak asasi manusia di Tiongkok.

Baca Juga: Celine Evangalista Tanggapi Pelaku yang Membuat Novia Widyasari Akhiri Hidupnya: Kalau Dia...

Pelanggaran hak asasi manusia tersebut, menurut AS, termasuk perlakuan Beijing terhadap Muslim Uighur di wilayah barat Xinjiang.

“Pemerintahan Biden tidak akan mengirim perwakilan diplomatik atau resmi ke Olimpiade Musim Dingin dan Paralimpiade Beijing 2022,” jelas sekretaris pers Gedung Putih, Jen Psaki, seperti dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Al Jazeera.

“Mengingat genosida dan kejahatan terhadap kemanusiaan yang sedang berlangsung di Xinjiang, dan pelanggaran hak asasi manusia lainnya,” tambahnya.

Baca Juga: Polri dan Polisi Selandia Baru Jalin Kerjasama, Cegah Kejahatan Transnasional

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x