Munculnya Varian Omicron Jelang Olimpiade Musim Dingin Beijing, Tiongkok: Tantangan pada Pencegahan

- 1 Desember 2021, 06:01 WIB
Tiongkok buka suara soal munculnya varian Omicron di beberapa negara, menyebut sebagai tantangan jelang Olimpiade Musim Dingin Beijing.
Tiongkok buka suara soal munculnya varian Omicron di beberapa negara, menyebut sebagai tantangan jelang Olimpiade Musim Dingin Beijing. /REUTERS/Tingshu Wang

PR TASIKMALAYA – Jelang Olimpiade Musim Dingin Beijing 2022, Tiongkok memperingatkan bahwa varian Omicron Covid-19 yang menyebar cepat akan menyebabkan tantangan.

Tanpa varian Omicron sebelumnya pun, Tiongkok telah menerapkan aturan ketat untuk gelaran Olimpiade Musim Dingin Beijing.

Salah satu aturan yang diterapkan Tiongkok adalah membatasi jumlah penonton dalam venue utama Olimpiade Musim Dingin Beijing.

Kini, Tiongkok juga mengalami wabah Covid-19 lokal yang disebabkan oleh varian virus Delta yang membuat pihak berwenang siaga tinggi jelang penyelenggaraan Olimpiade Musim Dingin.

Baca Juga: 6 Pasangan Selebriti Korea Selatan yang Alami Masa Sulit hingga Berakhir Bahagia, Ada Pasangan Hyuna dan Dawn

Meskipun demikian, Tiongkok sebagian besar telah berhasil menghentikan virus corona di dalam perbatasannya melalui pembatasan perjalanan dan penguncian.

Namun kehadiran varian Omicron kini semakin menambah tantangan bagi negara itu.

"Saya pikir itu pasti akan mengarah pada tantangan yang terkait dengan pencegahan dan pengendalian," kata juru bicara kementerian luar negeri Zhao Lijian, dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Channel News Asia.

Baca Juga: Shiloh Jolie Pitt dan Suri Cruise Memasuki Usia Remaja, Berikut Perjalanan Karier Mereka

Ia menambahkan bahwa Beijing menghargai upaya Afrika Selatan dalam menawarkan informasi yang tepat waktu soal varian tersebut.

"Tetapi Tiongkok memiliki banyak pengalaman dalam menanggapi Covid-19," tambah Zhao.

"Saya sangat yakin Olimpiade Musim Dingin akan berjalan lancar," tegasnya.

Baca Juga: Pemilik Tanda Zodiak ini Ternyata Senang Nikah Muda, Gemini Senang Hidup dengan Pasangan hingga Leo Bucin!

Tiongkok bertekad untuk melakukan Olimpiade yang mulus tanpa dirusak oleh Covid-19, dalam apa yang akan menjadi kemenangan propaganda yang menentukan untuk strategi Beijing.

Ribuan atlet, media, dan peserta yang datang dari luar negeri diharuskan memasuki gelembung ‘loop tertutup’ yang ketat.

Penyelenggara bulan lalu mengakui bahwa virus itu akan menjadi tantangan terbesar dalam menyelenggarakan Olimpiade.

Baca Juga: Squid Game Jadi Drama Korea Pertama Meraih Penghargaan di Gotham Awards

Tetapi otoritas kesehatan mengatakan mereka memiliki sarana untuk mengatasi varian baru.

"Tiongkok telah melakukan pekerjaan persiapan teknis dengan baik untuk varian Omicron,” kata Xu Wenbo, kepala lembaga pengendalian virus di Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Tiongkok.

“Kami memiliki banyak jalur penelitian teknis, termasuk penelitian teknis awal terhadap vaksin yang dinonaktifkan, vaksin berbasis protein dan vaksin berbasis vektor,” lanjutnya.

Baca Juga: Update Covid-19 Jawa Barat 30 November 2021: 707.728 Orang Positif

Lebih dari 1,1 miliar orang telah divaksinasi penuh terhadap virus Corona hingga saat ini, menurut otoritas kesehatan.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Channel News Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah