Militer AS Dinilai Tak Siap Hadapi Ancaman Tiongkok dan Perang Dunia III

- 14 November 2021, 16:05 WIB
Ilustrasi bendera AS dan Tiongkok. Ahli militer nilai AS tak siap hadapi Tiongkok dan PD III.
Ilustrasi bendera AS dan Tiongkok. Ahli militer nilai AS tak siap hadapi Tiongkok dan PD III. /Reuters/Brian Snyder

PR TASIKMALAYA - Selama dua dekade terakhir, pemerintah Amerika Serikat (AS) telah memfokuskan peningkatan kekuatan militer mereka terutama untuk menghadapi aksi terorisme.

Sayangnya, kesiapan militer AS menghalau serangan teroris justru malah tidak berkutik di hadapan ancaman Tiongkok juga ketakutan akan kemungkinan terjadinya Perang Dunia III di masa depan.

Ketidaksiapan AS menghalau Tiongkok ini dibahas oleh ahli militer bernama Richard Aboulafia.

Baca Juga: 2 Versi Shang-Chi and the Legend of The Ten Rings, Marvel Ungkap dalam Adegan Pasca Kredit

“Selama 20 tahun terakhir, pengeluaran besar-besaran dikucurkan untuk kendaraan bersenjata berat, body armor, operasi pengintaian, serta helikopter,” jelas Richard Aboulafia, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari The Sun pada 14 November 2021.

Kucuran dana selama dua dekade terakhir ini menurut Richard Aboulafia merupakan aksi buang-buang uang percuma.

Sebab hanya sedikit dana yang dikucurkan untuk alat-alat strategis yang menjadikan kekuatan hebat menjadi dahsyat.

Baca Juga: Simak 6 Tips Menjaga Daya Tahan Tubuh di Masa Pancaroba

Richard Aboulafia mencontohkan pembelian banyak helikopter Black Hawk yang digunakan AS untuk melawan kelompok teroris di Afghanistan.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah