Korea Utara Akui Lakukan Kembali Uji Coba Rudal, Sebut Miliki Teknologi Kontrol yang Canggih

- 21 Oktober 2021, 07:41 WIB
Korea Utara mengonfirmasi bahwa negara itu kembali melakukan uji coba rudal yang baru dengan teknologi canggih.
Korea Utara mengonfirmasi bahwa negara itu kembali melakukan uji coba rudal yang baru dengan teknologi canggih. //KCNA/REUTERS

PR TASIKMALAYA – Usai Korea Selatan melaporkan adanya peluncuran rudal yang dilakukan negara tetangga, Korea Utara mengkonfirmasi bahwa pihaknya memang melakukan uji coba tersebut.

Menurut media pemerintah Korea Utara, mereka meluncurkan uji coba peluncuran rudal balistik  atau apa yang disebut sebagai SLBM dari pantai timur.

Media pemerintah Korea Utara itu mengatakan bahwa SLBM yang mereka luncurkan merupakan tipe baru.

Baca Juga: Kejadian Mirip Kakek Suhud Terulang, Sikap Baim Wong pada Wanita Hamil yang Meminta Ini Tuai Pujian

Perangkat baru itu memiliki banyak teknologi panduan kontrol canggih, menurut kantor berita Korean Central News Agency (KCNA), yang dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Al Jazeera.

Mereka menambahkan bahwa rudal ditembakkan dari kapal yang sama yang digunakan Korea Utara dalam uji SLBM pertamanya lima tahun lalu.

Laporan itu tidak menyebutkan pemimpin Kim Jong Un, menunjukkan bahwa dia tidak menyaksikan uji coba tersebut.

Baca Juga: Ginting Mundur dari Denmark Open 2021 Buat Netizen Waswas, PBSI Buka Vonis Dokter

Peluncuran yang dilakukan di dekat kota Sinpo itu adalah yang kelima sejak September, kedelapan tahun ini, dan uji coba pertama SLBM sejak 2019. Korut dilarang melakukan uji coba rudal di bawah sanksi PBB.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x