Terawang Masa Depan Pangeran George, Disebut Tak Bisa Warisi Takhta dari Pangeran William, Kenapa?

- 6 Oktober 2021, 06:40 WIB
Pengamat Kerajaan Inggris, Daniela Elser terawang masa depan Pangeran George yaitu tidak bisa mewarisi takhta dari ayahnya, Pangeran William
Pengamat Kerajaan Inggris, Daniela Elser terawang masa depan Pangeran George yaitu tidak bisa mewarisi takhta dari ayahnya, Pangeran William /Instagram.com/@dukeandduchessofcambridge

Baca Juga: Tak Menyangka Rizky Billar Akan Lakukan Hal Ini Saat Tahu Dirinya Hamil, Lesti Kejora: Dedek Pikir Kakak…

Kakeknya saja yaitu Pangeran Charles yang kini sudah genap berusia 72 tahun masih harus puas hanya menyandang gelar Pangeran Wales dan bukannya Raja Inggris.

Nantinya setelah Pangeran Charles mangkat, takhta masih harus diserahkan dulu kepada putra sulungnya, Pangeran William, sebelum akhirnya turun ke tangan Pangeran George.

Lebih jauh, Daniela Elser juga berani memprediksi Pangeran George tak akan pernah naik takhta gegara reputasi Kerajaan Inggris yang makin ternodai setelah resmi dikuasai Pangeran Charles.

Baca Juga: Mark Zuckerberg Rugi Rp99,7 Kuadriliun Usai Facebook, Instagram, dan WhatsApp Mati Selama 7 Jam!

“Saat masa itu (Pangeran Charles naik takhta) tiba, kita tidak cuma mengucapkan selamat tinggal pada figur penting saja tetapi juga pemimpin sekaligus Ratu terakhir dari Inggris Raya,” ucap Daniela Elser.

Si pengamat menilai bahwa ketika Ratu Elizabeth II sudah meninggal dunia nanti, maka Kerajaan Inggris pun akan mulai runtuh hingga akhirnya tidak menyisakan apapun untuk sang cucu buyut yaitu Pangeran George.***

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Express


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah