Luput dari Pengawasan, Dua Orang Balita Ditemukan Berjalan Tanpa Pengawasan di Jalan Raya

10 Februari 2021, 10:50 WIB
Ilustrasi balita. /192635 dari Pixabay

PR TASIKMALAYA - Busy Bees Nursery yang berlokasi di Plymouth, barat daya Inggris, meluncurkan penyelidikan setelah balita berusia tiga tahun didapati bermain di sepanjang jalan raya dengan lalu lintas yang ramai hari Sabtu, 8 Februari 2021.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari The Sun, Busy Bees Nurseries adalah salah satu layanan jasa penitipan untuk anak yang berusia kurang dari lima tahun atau balita.

Pihak manajemen mengatakan bahwa penyelidikan telah diluncurkan usai dua anak balita yang tanpa pengawasan, meninggalkan kamar bayi di William Prance Road di Derriford, Inggris.

Baca Juga: Soal ‘Fitnah dan Serangan’ Ganjar Pranowo, Tsamara Amany: Bisa-bisanya Gunakan Buku Pelajaran!

Kepolisian Devon and Cornwall mengonfirmasi bahwa petugas dipanggil ke William Prance Road tak lama setelah adanya laporan bahwa seorang anak kecil terlihat berjalan sendiri.

"Polisi dipanggil ke William Prance Road di Plymouth tepat jam 11 pagi pada hari Senin 8 Februari setelah menerima laporan tentang seorang anak kecil yang terlihat berjalan sendiri.

"Petugas mendatangi lokasi dan menemukan seorang anak laki-laki berusia tiga tahun di daerah itu. Anak itu pun telah dinyatakan selamat dan dikembalikan ke tempat penitipan beberapa saat kemudian."

Baca Juga: Tanggapi Kwik Kian Gie 'Takut' Berpendapat, Benny Harman: Bubarkan Cyber Army karena Teror Netizen

Seorang juru bicara BusyBees berkata, "pada Senin pagi dua anak ditemukan telah meninggalkan pusat Plymouth kami tanpa pengawasan."

"Sementara kami lega bahwa kedua anak kembali dengan selamat ke tempat pengasuhan, situasi ini jelas seharusnya tidak terjadi dan kami menganggap fakta dengan sangat serius," katanya.

"Kami menghubungi orang tua dari anak-anak yang terlibat, serta semua orang tua lainnya di tempat pengasuhan untuk menjelaskan situasinya," tambahnya.

Baca Juga: KPK Belum Beri Izin Pemeriksaan terhadap Politisi PDIP Soal Korupsi Bansos, Benny Harman: Rakyat Monitor!

"Kami telah memulai penyelidikan dan kami akan mencari tahu bagaimana situasi ini terjadi," imbuh jubir tersebut.

"Jika ada langkah yang dapat kami lakukan untuk lebih meningkatkan prosedur, kami akan melakukan perubahan tersebut," tandasnya.***

Editor: Tita Salsabila

Sumber: The Sun

Tags

Terkini

Terpopuler