Cara Buat Sushi Rekomendasi dari Chef Hideki Fujiwara

- 7 Juni 2023, 09:19 WIB
Ilustrasi resep sushi ala Chef Hideki Fujiwara.
Ilustrasi resep sushi ala Chef Hideki Fujiwara. /Kevin Petit./ Pixabay

PR TASIKMALAYA - Artikel ini akan memaparkan cara membuat sushi dari chef asli Jepang bernama Hideki Fujiwara. Anda yang menyukai makanan asli negeri sakura ini wajib simak sampai selesai. 

Semua orang tentu mengenal makanan sushi, makanan ini dikenal dengan sajian daging ikan segar yang dibalut dengan nasi dan nori.

Chef asal Jepang bernama Hideki Fujiwara, mulai memberikan resep dan tata cara membuat sushi dengan model California Roll. 

Inilah cara membuat sushi dengan konsep California Roll dari rekomendasi Chef Hideki Fujiwara seperti dirangkum PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari ANTARA. 

Baca Juga: Cocok Jadi Ide Bisnis, Inilah Resep Martabak Telur Roti Tawar ala Chef Devina Hermawan

Bahan-bahan:

1. Siapkan terlebih dahulu nasi Jepang

2. Kemudian 2 sdm cuka sushi

3. Lalu yang terpenting adalah salmon sashimi yang dipotong tipis sekitar 0,5 cm

Bahan pelengkap:

1. Setelah menyiapkan bahan utama, sediakan pula bahan pelengkap seperti alpukat yang dipotong tipis

Baca Juga: Gampang dan Enak Banget! Resep Souffle Pancake ala Jepang Tanpa Oven dan Hanya Pakai 1 Telur

2. Lalu gunakan timun Jepang atau zucchini yang dipotong memanjang

3. Terakhir rumput laut untuk sushi atau nori

Tambahan:

Jika tidak mempunyai nasi Jepang, Anda dapat menggunakan 80 persen nasi Indonesia dan 20 persen nasi ketan. Supaya mendapatkan tekstur seperti Nasi Jepang.

Baca Juga: Yuk Cobain Resep Mitarashi Dango, Salah Satu Camilan Favorit Ninja di Serial Anime Naruto

Cara membuat:

1. Siapkan nasi panas dan nori. Letakkan nasi di atas nori yang bertekstur kasar. 

2. Tata nasi di atas nori sampai menutupi semua permukaan nori. Disarankan untuk basahi tangan terlebih dahulu dengan sedikit air supaya tidak lengket.

3. Letakkan isian sushi yaitu alpukat dan timun Jepang atau zucchini, gulung dengan rapi sampai bagian isi tidak terlihat. Dalam proses ini, harus menggunakan alat khusus untuk menggulung sushi.

Baca Juga: Resep Serabi Pandan Kuah Kinca yang Legit dan Lumer di Mulut, Cocok Jadi Ide Jualan!

4. Tambahkan toping salmon di atasnya sebagai pelengkap. 

5. Setelah itu, potong sushi dengan rapi dan sajikan.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x