Cocok bagi yang Suka Ngemil! Inilah Resep Bakwan Buncis Simple Rekomendasi Chef Rudy Choirudin

- 12 Mei 2023, 07:13 WIB
Resep bakwan buncis ala chef Ruy Choirudin.
Resep bakwan buncis ala chef Ruy Choirudin. /YouTube Simple Rudy TV

PR TASIKMALAYA – Simak mengenai resep dan cara pembuatan bakwan buncis rekomendasi chef Rudy Choirudin. Anda wajib menyimak sampai akhir untuk mengetahui proses dari membuat camilan ini.

Sebagian besar orang tentu suka dengan bakwan buncis. Chef Rudy Choirudin mulai membuat resep itu dengan bahan yang simple namun memiliki cita rasa yang bagus.

Sebagian bahan untuk pembuatan bakwan buncis versi Chef Rudy Choirudin ini juga mudah ditemukan di pasar. Serta beberapa bahan juga ditemukan di hypermarket atau supermarket.

Inilah resep bakwan buncis versi chef Rudy Choirudin sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari YouTube Simple Rudy TV.

Baca Juga: Resep Donat Kentang Krispi ala Chef Devina Hermawan, Camilan Enak dan Menggugah Selera!

Bahan 1

250 gram Tepung Terigu

2 sendok teh ketumbar bubuk

1 sendok teh kunyit bubuk

1 setengah sendok teh Garam

Baca Juga: Resep Nasi Daun Jeruk ala Chef Devina Hermawan feat Ade MasterChef Indonesia, Pasti Bikin Nambah!

1 saset merica bubuk

250 ml Air

Bahan 2

150 gram Kubis/Kol, dirajang

150 gram Wortel, dipotong batang korek api

Baca Juga: Waktunya Makanan Sehat, Intip Resep Tumis Brokoli Dijamin No Ribet-ribet Club!

100 gram Buncis, dipotong 3 cm lalu dibelah 2 bagian

2 batang Daun Bawang Prei, diiris

Cara Membuat

1. Campurkan tepung terigu, Desaku ketumbar bubuk, Desaku kunyit bubuk, garam, Ladaku merica bubuk, dan air (bahan 1). Aduk rata.

Baca Juga: Dijamin Banyak yang Suka, Resep Bihun Goreng Putih Versi Chef Devina Hermawan

2. Tambahkan bahan-bahan yang diinginkan. Misal untuk ‘Bakwan Buncis Simple’, bahannya adalah kol, wortel, buncis, dan daun bawang prei (bahan 2). Aduk rata.

3. Goreng dengan minyak panas, sesendok demi sesendok hingga kuning keemasan.

4. Hidangkan selagi panas.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: YouTube Simple Rudy TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah