Resep Mie Telur Panggang Rekomendasi Rudy Choirudin, Bisa Buat Sarapan dan Makan Siang

- 7 Mei 2023, 07:05 WIB
Resep Mie Telur Panggang.
Resep Mie Telur Panggang. /YouTube Simple Rudy TV

PR TASIKMALAYA – Resep mie telur panggang versi Rudy Choirudin bisa Anda buat dengan melihat bahan-bahan yang dipaparkan melalui artikel ini dan disertai cara pembuatan makanan itu.

 

Rudy Choirudin mulai memberikan satu ide makanan yaitu mie telur panggang. Makanan ini bisa Anda buat untuk makan siang ataupun sarapan pagi. Namun Anda juga bisa membuat ini untuk makan malam.

Bahan yang dipakai untuk membuat mie telur panggang versi Rudy Choirudin juga cukup simple dan tidak perlu mengeluarkan biaya yang lebih. Sehingga Anda bisa menghemat beberapa rupiah.

Inilah resep dan tata cara membuat mie telur panggang rekomendasi Rudy Choirudin dirangkum PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal Youtube Simple Rudy TV.

Baca Juga: Bisa Jadi Menu Makan Siang Anda! Intip Resep Bihun Goreng ala Chef Devina Hermawan yang Praktis dan Lezat

BAHAN 1

• 6 butir Telur

• 1 sendok teh merica bubuk

• 1 sendok teh Garam

• 1 sendok teh Gula Pasir

• 1 sendok makan Kecap Asin

• 2 siung Bawang Putih, dihaluskan

• 1 sendok makan Keripik Bawang Putih Goreng, diremat

• 1 sendok makan Bawang Goreng

BAHAN 2

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Tinta Cumi ala Restoran yang Simple dan Enak, Berikut Bahan dan Cara Buatnya

• 200 gram mie telur, diseduh dan digunting-gunting

• 3 buah Sosis, dipotong dadu

• 3 sendok makan Daun Bawang (bagian hijau saja), dirajang

• 50 gram Wortel, diserut

• 50 gram Kol, dirajang halus dan dipotong kembali agar tidak terlalu panjang

BAHAN 3

2 butir telur rebus, diiris melintang

CARA MEMBUAT

1. Kocok lepas telur. Tambahkan garam, gula, merica bubuk, bawang goreng, keripik bawang putih goreng, bawang putih halus, dan kecap asin. Kocok lepas lagi hingga merata.

Baca Juga: Bukan Resep Sambal Goreng Terong, Kamu Harus Cari Gambar yang Berbeda di Tes IQ dalam 8 Detik

2. Masukkan semua bahan 2 (mie, wortel, kol, daun bawang, dan sosis), aduk rata kembali.

3. Panaskan cetakan kue lumpur hingga cukup panas lalu oleskan dengan minyak.

4. Masukkan adonan mie hingga 3/4 penuh.

5. Letakan kepingan telur di atasnya. Tutup cetakan, masak hingga matang.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: YouTube Simple Rudy TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah