4 Keutamaan Laksanakan Puasa Sunnah Syawal, Salah Satunya Sebagai Penyempurna Pahala

- 23 April 2023, 13:05 WIB
Simaklah berikut ini informasi mengenai beberapa keutamaan yang bisa Anda dapatkan jika melaksanakan puasa Syawal.
Simaklah berikut ini informasi mengenai beberapa keutamaan yang bisa Anda dapatkan jika melaksanakan puasa Syawal. /Freepik

PR TASIKMALAYA - Puasa sunnah Syawal dianjurkan untuk dilaksanakan pada bulan Syawal. Pelaksanaan puasa ini, mengiringi setelah melaksanakan puasa wajib di bulan Ramadhan.

Puasa sunnah Syawal dianjurkan selama 6 hari di bulan Syawal. Sebagai ibadah sunnah kedudukan puasa ini akan menjadi pelengkap ibadah puasa kita di bulan Ramadhan.

Lantas apakah hanya itu keutamaan melaksanakan puasa sunnah Syawal ini? Mari kita simak pemaparan Hasbi Mustofa, S.Ag., M.Si., yang merupakan Penyuluh Agama Fungsional Kantor kementerian Agama (Kemenag) Kota Lubuklinggau.

Dalam sebuah hadits, Rasulullah SAW bersabda: "Barang siapa berpuasa penuh di bulan Ramadhan lalu menyambungnya dengan (puasa) enam hari di bulan Syawal, maka (pahalanya) seperti ia berpuasa selama satu tahun.” (HR Muslim).

Baca Juga: Tes IQ: Siapa Istri dari Pria Tersebut? Menebak Orangnya dengan Tepat Membuktikan Anda Jenius

Keutamaan yang disampaikan dalam hadits di atas, ketika seseorang berpuasa sunnah Syawal selama 6 hari, maka ia mendapatkan pahala seperti ia melaksanakan puasa satu tahun penuh. Memang ini pahala yang tiada tandingannya.

Mengingat keutamaan tersebut, maka kita harus mencoba menelisik apa hikmah dari anjuran melaksanakan puasa sunnah Syawal. Bapak Hasbi Mustofa, memaparkan bahwa setidaknya ada 4 hikmah yang dapat diambil, di antaranya:

1. Puasa enam hari di bulan Syawal setelah melaksanakan Ramadhan, merupakan pelengkap dan penyempurna pahala dari puasa setahun penuh.

2. Puasa Syawal dan Sya’ban dapat diibaratkan seperti shalat sunnah rawatib, yang mana fungsinya sebagai penyempurna dari kekurangan.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x