Dijamin Seru! 6 Kegiatan Ini Bisa Kamu Lakukan di Rumah saat Cuaca Hujan

- 10 Februari 2023, 21:39 WIB
llustrasi - 6 kegiatan seru yang bisa dilakukan di rumah saat hujan.
llustrasi - 6 kegiatan seru yang bisa dilakukan di rumah saat hujan. /Pexels

PR TASIKMALAYA – Bagi sebagian orang hujan menjadi salah satu alasan gagalnya rencana bepergian. Misalnya ketika kita berencana untuk pergi ke pantai namun ternyata terjadi hujan, sehingga itu menjadi waktu yang tidak tepat untuk kita pergi.

Namun hal tersebut bukan berarti kita tidak dapat beraktifitas seperti biasanya. Bagi kamu yang bingung harus melakukan kegiatan apa saat hari hujan, maka artikel ini cocok untuk kamu.

Kebanyakan orang akan malas beraktifitas ketika cuaca sedang hujan. Biasanya mereka memilih untuk menghabiskan waktu dengan bermalas-malasan atau bahkan tidur.

Padahal ada banyak kegiatan yang bisa kita lakukan selain bermalas-malasan saat cuaca sedang hujan. Artikel ini akan merekomendasikan kegiatan yang bisa kamu lakukan di rumah ketika cuaca sedang hujan.

Baca Juga: Akibat Gempa Susulan di Papua, RSUD Jayapura Berikan Perawatan bagi Para Korban

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Bucket List Journey, berikut kegiatan yang bisa kamu lakukan di rumah saat musim hujan melanda:

  1. Membuat cookies atau pie

Memasak bersama keluarga bisa menjadi salah satu opsi untuk menghabiskan waktu di rumah saat cuaca sedang hujan. Salah satu masakan yang mudah dan bisa kamu buat di rumah adalah cookies atau pie.

Baca Juga: Tes IQ: Dapat Lihat 3 Perbedaan Antara 2 Gambar? Anda Jenius Jika Melihat Semuanya dalam 30 Detik

Ketika hari hujan, berkumpul bersama keluarga ditemani cemilan yang satu ini akan semakin menambah kualitas waktu yang dihabiskan bersama keluarga. Meski sederhana, membuat cookies atau pie bersama keluarga bisa menjadi salah satu pilihan kegiatan yang seru untuk dilakukan saat hari sedang hujan.

  1. Karaoke

Selain memasak bersama keluarga, kegiatan seru yang bisa kamu lakukan saat hari sedang hujan adalah karaoke. Ketika kamu merasa bosan karena tidak dapat berpergian, menyanyi bisa menjadi salah satu hiburan yang bisa kamu lakukan.

Baca Juga: Jadwal Tayang Crash Course in Romance Episode 9, Spoiler: Cinta Segitiga Nam Hae Yi dan 2 Kawannya Makin Dalam

Tidak perlu memperhatikan bagus tidaknya suaramu saat bernyanyi, kamu hanya perlu menyanyi dengan sepenuh hati agar mood-mu kembali dan kamu bersenang-senang!

Karaoke bisa kamu lakukan sendiri ataupun bersama keluarga di rumah. Semakin banyak yang ikut menyanyi maka suasana akan semakin menyenangkan!

  1. Marathon film atau series

Marathon film atau series juga bisa kamu lakukan saat hari sedang hujan. Kamu bisa memilih film atau series favoritmu.

Baca Juga: Merasa Disindir, Bunga Zainal: Pelan-pelan Juga Kebuka

Berbagai macam genre film juga menjadi keunggulan mengapa menonton film menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu di rumah saat cuaca sedang hujan. Kamu bisa menikmati fim atau series genre komedi yang mengocok perut atau genre romantis yang membuatmu ikut jatuh cinta.

  1. Indoor Camp

Indoor camp bersama keluarga bisa menjadi salah satu pilihan kegiatan untuk habiskan waktu di rumah saat hari sedang hujan. Kamu perlu membereskan furniture yang ada di rumahmu dan memasang tenda di tengahnya.

Baca Juga: Prediksi Skor dan Link Live Streaming Bali United vs Persib di BRI Liga 1, Lengkap dengan Jadwal Kick Off!

Kumpulkan bantal, selimut, makanan ringan, buku ataupun barang lain yang kamu butuhkan agar camp indoor terasa menyenangkan. Indoor camp memberikan pengalaman camping yang aman karena kita berada di dalam rumah.

  1. Games

Bermain games bisa menjadi salah satu pilihan ketika menghabiskan waktu di rumah saat cuaca sedang hujan. Adapun games yang dimainkan juga beragam. Kamu bisa bermain kartu, monopoli, puzzle ataupun games lainnya.

Usahakan untuk memilih games yang dapat meningkatkan interaksi atau hubungan dengan keluarga agar waktu yang dihabiskan menjadi berkualitas.

Baca Juga: Keren Abis! Aksi Balas Dendam Song Hye Kyo di drama The Glory part 2 Makin Panas

  1. Buat buku resep keluarga

Ketika cuaca sedang hujan, kita memiliki banyak waktu untuk memasak. Selain memasak, kegiatan lainnya yang bisa kita lakukan adalah membuat buku resep keluarga.

Buku resep keluarga ini berisi masakan-masakan favorit, atau resep khusus yang hanya ada di keluargamu. Buku resep keluarga ini bisa kita turunkan ke generasi berikutnya.

Nah itulah 6 kegiatan yang bisa kamu lakukan di rumah saat cuaca sedang hujan. Kamu tidak perlu khawatir harimu akan berjalan membosankan karena tidak dapat beraktifitas di luar.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Bucket List Journey


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah