Sapi Sebabkan Pemanasan Global, Begini Cara Kurangi Metana yang Dihasilkan Sapi

- 29 Oktober 2022, 06:46 WIB
Ilustrasi sapi - Peneliti menemukan bahwa 50% emisi yang datang dari aktivitas peternakan, berasal dari produksi daging sapi dan kambing.
Ilustrasi sapi - Peneliti menemukan bahwa 50% emisi yang datang dari aktivitas peternakan, berasal dari produksi daging sapi dan kambing. /Pixabay/Annabel_P

PR TASIKMALAYA – Tahukah Anda bahwa sapi memiliki kontribusi yang besar terhadap pemanasan global?

Hal ini disebabkan oleh metana yang dihasilkan oleh sapi.

Bukan hanya itu, fakta lain yang menarik adalah metana seringkali tidak mendapatkan cukup perhatian sebagai penyebab pemanasan global, berbeda dengan karbon dioksida.

Meskipun keduanya sama-sama berkontribusi terhadap eksistensi pemanasan global.

Baca Juga: Ingin Move On? Berikut Cara Berhenti Mencintai Seseorang: Akui Situasi yang Terjadi Sebenarnya

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Health Line.com, metana diketahui menarik radiasi matahari dan fakta menunjukkan bahwa gas ini menangkap panas setidaknya 80 kali lebih efektif daripada karbon selama 20 tahun.

Maka, dalam 100 tahun mendatang, potensi pemanasan global karena gas metana 28 kali lebih besar daripada karbon dioksida.

Diketahui pipa gas dan minyak, tempat pembuangan sampah dan sapi hanyalah beberapa sumber yang menyebabkan metana dilepaskan ke atmosfer.

Tidak diragukan lagi, metana merupakan salah satu contributor yang menyebabkan krisis iklim.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Health Line


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x