Apakah Musik Gambarkan Kepribadian Seseorang? Begini Penjelasan Peneliti Universitas Cambridge

- 15 April 2022, 21:07 WIB
Menurut penelitian terbaru Universitas Cambridge, selera musik dapat menggambarkan kepribadian seseorang.
Menurut penelitian terbaru Universitas Cambridge, selera musik dapat menggambarkan kepribadian seseorang. /Pixabay.com/MaliAroestiPhotography

PR TASIKMALAYA - Peneliti Universitas Cambridge mengungkap bahwa pilihan musik menggambarkan kepribadian seseorang.

Para peneliti menemukan bahwa musik Ed Sheeran berjudul Shivers cenderung menarik bagi kepribadian ekstrovert di Inggris seperti halnya mereka yang tinggal di Argentina atau India.

Kemudian pendengar setia musik Nirvana 'Smell Like Teen Spirit' juga diketahui memiliki kepribadian neurotik.

Temuan penelitian kaitan kepribadian dan musik ini dipimpin oleh Dr David Greenberg, seorang peneliti kehormatan di Universitas Cambridge.

Baca Juga: Alasan Ini yang Membuat Jo Bo Ah Menolak Menjadi Pemeran Utama Dalam Drakor A Business Proposal

Penelitian ini melibatkan lebih dari 350.000 orang dari lebih dari 50 negara dan menemukan bahwa hubungan antara preferensi musik dan kepribadian bersifat universal.

Di seluruh dunia, para peneliti menemukan hubungan yang sama antara ekstrovert dan musik kontemporer.

"Kami terkejut melihat betapa banyak pola antara musik dan kepribadian ini direplikasi di seluruh dunia," kata Greenberg pada 9 Februari 2022, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Daily Mail.

Greenberg melanjutkan bahwa selain kepribadian ekstrovert, para introvert juga memiliki preferensi musik tertentu.

Halaman:

Editor: Amila Yosalfa Fauziah

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x